23

2.6K 83 5
                                    

Semua peserta lomba CC telah mendaftar, kini semua peserta menunggu untuk di panggil dalam seleksi untuk masuk semi final, grup yang ikut dalam lomba tersebut sebanyak 8 grup, dan hanya diambil 4 grup untuk final.
Satu grup terdiri dari 2 orang baik perempuan maupun laki-laki.

"Selanjutnya pertandingan ke 4 grup Rizki Zahra melawan grup cio dan anna," Panitia lomba menghimbau lewat mic di podium.

"Semangat tunkel"ucap Vino dengan semangat" semangat jin tengil" ucapnya lagi dengan nada malas.

"Lo nggak ikhlas ya nyebangatin gue" sewot Rizki

"Udah ah pance yuk langsubg naik" ujar Zahra, dia segera menarik tangan Rizki menuju podium.

"Baiklah semua siap" ucap panitia kepada peserta yang akan di beri pertanyaan.

"Siap"sahut keempat peserta dengan semangat.

"Baiklah, pada sesi semi final ini kita akan ngasih pertanyaan sebanyak 5 pertanyaan,baik itu mengenai hitungan dan pengetahuan umum, barangsiapa yang menjawab semua dengan sempurna kalian akan kami beri tambahan point, buat nentuin final nanti,dan kalo nggak kalian cukup menjawab 3 pertanyaan buat menang disesi ini" ucap panitia lomba," ok soal pertama, CH3OOH merupakan asam lemah. Apa nama larutan ini dalam kehidupan sehari-hari....."

Teeet.....

"Asam cuka" jawab Rizki.

"Benar" terdengar semua tepuk tangan dari penonton,
"Pertanyaan kedua, tentukan nilai x dari 2x ditambah 3x sama dengan 105...."

Teet...

"21" jawab Zahra dengan lantang.

"Benar, ok lanjut ke pertanyaan ke tiga......."
Semua pertanyaan sesi semi final dijawab dengan benar dan tepat oleh Rizki dan Zahra,

"Wah hebat, pertandingan keempat ini di menangkan oleh grup A, Rizki dan Zahra dari SMA 1" ucapan panitia disambut riuh oleh tepuk tangan penonton terutama,kelompok Rendi dan teman-teman Zahra.

"Wah keren kalian,"puji Maira ke Zahra dan Rizki saat mereka sudah kembali duduk di kursi penonton.

"Smart couple" sahut Sivia yang disertai anggukan dari Vera.

"Keren murid gue, sama adek gue,kalian cocok" puji Rendi.

"Hebat lo berdua" puji Budi.

"Hebat lo Tunkel, lo biasa aja jin tengil"ujar Vino,yang duduk disamping kiri Zahra,sedangkan di sebelah kanan ada Rizki.

"Sirik mas"cibir Rizki.

"Pance ku keren" ucap Zahra ke Rizki.

"Kamu juga princess ice" balas Rizki sambil mengacak rambut Zahra.

Sesi semi final sudah selesai, itu berarti perlombaan akan masuk ke sesi final, sebelum itu, panitia lebih dulu menjelaskan aturan dari sesi final.

"Baiklah, pada sesi final ini, akan dibagi menjadi dua pertandingan, pertandingan pertama, yaitu menentukan juara tiga, grup yang akan berlomba yaitu SMA MERAH PUTIH dan SMAN 32,dan pada pertandingan kedua, pertandingan ini akan menjadi penentu dari grup yang akan memenangkan lomba cerdas cermat ini, grup yang ikut adalah SMAN 1 dan SMA sutra jaya" jelas Panitia tersebut. "Ok kita langsung aja ya ke pertandingan pertama, mari kita panggil SMA merah putih dan SMAN 32"
Paserta yang dipanggil oleh panitia menaiki podium, dan pertandingan pun di mulai.

"Riz aku kok deg degan ya" ucap Zahra.

"Kamu itu harus tenang ya" balas Rizki sambil memegang tangan Zahra, untuk menyalurkan ketenangan "kamu harus yakin kita pasti bisa"

"Ok, makasih ya udah jadi penyemangat buat aku" ujar Zahra lagi.

"Kamu yang jadi penyemangat buat aku princess ice," sahut Rizki disertai dengan senyum yang mampu menenangkan hati Zahra.

"Oh iya kalo entar kamu masih deg-degan panggil nama aku aja tiga kali, ok"  ucap Rizki dengan wajah bangga.

"Kayak dukun kamu, nih muka sok bangga lagi"  balas Zahra sambil menekan pipi Rizki dengan telunjuknya.

"Berani ya" ujar Rizki sambil membalas Zahra dengan cubitan di pipi.

"Ih lepasin sakit, aku bales nih" Zahra juga ikut membalas mencubit Rizki di bagian pinggang.

"Lepasin princess ice"

"Nggak lepasin aku dulu"

"Aku dulu yang dilepasin"

"Nggak mau, kamu dulu yang lepasin aku" Rizki dan Zahra tidak menyadari bahwa mereka sudah menjadi pusat perhatian semua orang yang ada dalam ruangan perlombaan, bahkan host lomba yang akan mengumumkan pertandingan kedua akan di lanjut kan terhenti.

"Lepasin princess ice, geli nih pinggang aku kamu cubit"

"Nggak, aku dulu yang kamu lepasin sakit nih pipi aku"

"Wah mulai lagi dah pasangan somplak, nggak tau malu" gumam Vino, "woi berhenti, kalian itu udah jadi pusat perhatian keles" ucap Vino ke Zahra dan Rizki, mereka segera melirik ke sekitar,nampak semua orang melihat kearah mereka, mereka segera melepaskan dan menghentikan aksi cubit-cubitan mereka.

"Hehe malu banget" ucap Zahra sambil tersenyum canggung.

"Aduh kok pada liat kita ya" gumam Rizki.

"Ok kita lanjut lagi ya" ucap Host diatas podium, seketika perhatian semua orang kembali kearah Host.

"Kamu sih Riz"

"Kok aku sih, kan kamu yang mulai"

"Mari kita panggil grup SMAN 1 dan grup sutra jaya" seru Host.

"Kok aku yang mulai, pokoknya nggak ada istilah kalo perempuan itu salah, perempuan selalu benar" ujar Zahra ke Rizki, mereka masih belum menyadari bahwa mereka telah di panggil oleh Host.

"Wah kok gitu sih, emang dasar pasalnya apa ayat berapa" tanya Rizki tak terima

"Wah buset, woi udah kalian udah di panggil" ucap Rendi yang duduk di belakang mereka. "Cepetan ke atas podium"

"Iya iya" Balas Zahra," yuk" Zahra segera menuju ke podium sambil menarik tangan Rizki.

"Ok semua siap" tanya Panitia saat ke empat peserta sudah berada di podium.

"Siap" jawab Peserta.

"Ok, di pertandingan kali ini, kalian akan memperebutkan 10 soal hitungan yang di campur dengan soal pengetahuan, kalian akan memperebutkan pemenang dari lomba ini, jadi good luck"  ucap Panitia tersebut.

"Soal pertama............" panitia memulai membacakan soal yang akan di jawab oleh peserta.

"10 Newton per meter kuadrat" jawab Rizki dan Zahra bersamaan saat pertanyaan ke sepuluh.

"Benar" ucap Panitia, "kalian kompak banget, daritadi jawabnya barengan terus, kalian pacaran ya," goda panitia.

"Hehe, bapak tau aja" ucap Rizki. Zahra tidak bisa berkata-kata karena malu.

"Dasar kids jaman now"

"Nggak kok pak, kalo kita kids jaman kita kebanyakan makan micin tapi kita nggak makan micin kita makan nasi pak" sangkal Rizki.

"Haha ada ada saja" ujar Panitia sambil menggelengkan kepalanya.

"Baiklah grup A selamat kamu juara 1 dan grup B juara 2" ujar panitia lagi.

"Makasih pak" ucap Rizki dan Zahra,.

Acara dilanjurkan dengan pembagian hadiah, dimana juara 1 diraih oleh Zahra dan Rizki dari SMA N 1, juara 2 SMA sutra jaya oleh Tania dan Riani, dan juara 3 SMAN 32 atas nama Askan dan Ririn.


Vomment reader jangan lupa, maaf kalo penulis nyinyir, tapi emang itulah yang diharapkan oleh semua penulis di dunia ini, sebagai bentuk penghargaan dari karyanya, makasih see you next chapter.......😁😁😁😁😁

Remaja SMATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang