Page 7: On My Mind

2K 360 11
                                    

I used to like being alone
But after I met you
there are so many things about me that changed

“I used to like being aloneBut after I met youthere are so many things about me that changed”

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Minho benar-benar merindukan Jisung. Akhir-akhir ini ia semakin disibukkan dengan kegiatan menjelang ujian akhir dan kelulusan. Hari Jumat kemarin ia mengajak Jisung pergi ke Nanji untuk berkemah.

Ia juga mengajak Donghyun dan Changbin, tapi teman dan sepupunya itu memiliki rencana sendiri dengan soulmatenya.

Dan akhirnya Sabtu pagi ini ia pergi hanya berdua dengan Jisung.

Mereka mendapatkan tenda yang berada tak jauh dari tepi sungai, kebetulan bagian depan tenda mereka menghadap ke arah sana. Tepan di depan pintu masuk tersedia sebuah alat pemanggang.

Jisung menatap sekelilingnya dengan takjub.

“Aku belum pernah melakukan hal seperti ini.” Akunya.

“Belum pernah sekali pun?” Jisung menggeleng. “Bahkan dengan Felix?”

“Aku baru mengenalnya saat tahun ajaran baru.”

“Kupikir kalian teman dekat.”

“Kami memang dekat.” Jisung menyimpan ranselnya ke bagian dalam tenda. “Tapi sulit untuk menjelaskannya.”

***

Tak banyak yang mereka lakukan hingga malam tiba. Minho selalu berusaha mengajak Jisung untuk mengobrol dan Jisung sendiri walau masih merasa agak canggung berusaha menjawab sebisanya.
Ini canggung, tapi menyenangkan.

“Aku tahu ini aneh, tapi orang-orang melakukannya ketika camping.” Minho datang membawa sebuah panci berisi ramyeon. Ia mengarahkan dagunya ke arah tenda di sekitar mereka. “Lihat mereka.”

“Kelihatannya menyenangkan.”

Jisung membawa sebuah tomat dari atas alat pemanggang. Pemuda itu tengah berdiri di depan alat pemanggang, menunggu sosis, kerang, daging, dan makanan lainnya cukup matang untuk dimakan.

“Aku mau tomat.” Kata Minho tiba-tiba.

Jisung menyodorkan setangkai tomat dengan banyak buah di ujung-ujungnya. Minho membuka mulutnya, namun mereka berdua masih berdiam di tempatnya masing-masing.

“Apa?” tanya Jisung tak mengerti. Minho masih membuka mulutnya, kali ini seraya berjalan mendekat. “Kau mau aku menyuapimu?”

Minho mengangguk, lalu mencondongkan tubuhnya ke arah Jisung.

Jisung mengulurkan tangannya pada Minho, lalu tiba-tiba sebuah tomat lepas dari tangkainya. Pemuda itu segera menangkapnya dengan tangannya yang lain.

Sementara itu, Minho pun bergerak mendekat untuk menangkap tomatnya. Tangannya menangkup tangan Jisung.

Dan terjadilah sesuatu yang tak pernah Jisung kira akan terjadi.
Minho mendekatkan mulutnya dan memakan tomat itu langsung dari tangan Jisung. Pemuda manis itu merinding ketika merasakan bibir Minho menyapu telapak tangannya.

Oh, dan jangan lupakan kontak mata mereka.

Tepat setelahnya, wajah Jisung memanas dan Minho berbalik cepat lalu berjongkok.

“Astaga, itu sangat memalukan!” akunya. Jisung tertawa canggung. “Ya Tuhan, kenapa aku melakukannya? Ini hanya membuat kita semakin merasa canggung!”




TBC

Double update karena aku sudah terlalu lama menggantung kalian :")

sonder || minsungTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang