****

101 9 10
                                    


Ibu...

Hari ini, aku telah menemukan perempuan yang mirip denganmu.

Dia mengejarku dan meminta maaf padaku tadi pagi.

Bahkan caranya meminta maaf padaku itu sangat mirip denganmu.

Aku ingat cara Ibu terakhir kali meminta maaf padaku. Sungguh Ibu, dia sangat mirip sepertimu.

Dia adalah perempuan pertama yang meminta maaf padaku setelah engkau pergi.

Aku tahu, banyak perempuan diluar sana yang menyukaiku. Mereka hanya mengagumiku tapi tidak untuk menghargaiku.

Dia berbeda...

Dia cantik dan mempesona.

Sejak tadi siang, aku mulai menyukainya Ibu.

Tapi aku terlalu takut untuk mencintainya karena aku tahu, ia tidak menyukaiku sama sekali seperti perempuan yang lainnya.

Jakarta, 13 April 2016

-Danar Prasaja


AELEASHATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang