"Bener nih kita nonton waktu malem minggu? Ihsan udah di kabarin belum?" Tanya Rian dengan lembut sambil berjalan kearah parkiran sekolah bersama Anthony.
"Iya waktu malming aja, dari pada gue gabut di rumah" jawab Anthony yang membuat Rian mengangguk. "Urusan Ihsan mah gampang, nanti malem gue hubungin. Nanti jawabannya apa, gue chat lo ok?" Lanjut Anthony membuat Rian mengacungkan cempolnya sambil tersenyum simpul.
"Yaudah aku duluan ya Thon? Sholat Jum'at dulu, hehe" pamit Rian sambil terkekeh pelan."Iya hati-hati ya Yan! Sholatnya yang khusyu, jangan mikirin si Fajar kampret" pesan Anthony yang membuat Rian tersenyum canggung.
"Apasih Thon, jangan dendam gitu ah" ucap Rian sambil menepuk pelan pundak Anthony. Anthony terkekeh pelan, "iya santai aja Yan" ucap Anthony sambil mengacungkan jempolnya kearah Rian.
"Gue cabut duluan ya, adek gue udah nungguin. Dadah!" Pamit Anthony sambil melambaikan tangan kanannya kearah Rian yang mulai berjalan menjauhi Anthony. "Dadah Thony! Jangan ngebut ya bawa motornya" balas Rian sambil tersenyum kearah Anthony sambil melambaikan tangannya.
Setelahnya, dua sahabat itu memisahkan diri ke tempat parkiran sekolah yang berbeda. Di sekolah sma Rian dan Anthony saat ini memiliki dua tempat yang dijadikan parkir. Yang pertama, tempat parkirnya dekat dengan gerbang sekolah.
Yang kedua, tempat parkirnya berada di dalam sekolah. Anthony memilih memarkirkan motor kesayangannya di tempat parkir pertama karena memudahkan dirinya. Entah saat dirinya datang telat, atau menjemput adiknya tepat waktu.
Beda lagi dengan Rian, Rian memilih tempat parkir di dalam sekolah. Selain tempatnya luas dan mudah dijangkau Rian, motor kesayangan Rian bisa di kontrol kapan saja oleh pemiliknya. Maklum, Rian terlalu overprotektif terhadap barang yang ia punya.
Jadi kalau motornya tergores sedikit, dengan sangat yakin Rian akan mengomel sepanjang hari tanpa jeda. Rian akan berhenti jika sudah dibujuk oleh Fajar, orang yang menggores motornya meminta maaf dan orang tua Rian membawa motor Rian ke bengkel.
Karena berhubungan saat ini Rian dan Fajar sudah tidak memiliki hubungan, maka siap-siap saja teman satu kelas Rian akan mendengar omelan Rian selama bel untuk pulang sekolah belum di bunyikan.
Dan pastinya, kedua sahabat tercinta Rian akan terkena sembur Rian juga. Saat Rian tengah berjalan dengan santai kearah parkiran motor, ada yang menepuk pundaknya pelan dari belakang.
Rian menoleh kearah belakang dengan wajah kagetnya, "eh kamu. Ada apa?" tanya Rian dengan bingung. Dihadapannya sekarang ada sosok adik kelas dengan berbadan bongsor dan juga memiliki tinggi diatas rata-rata.
"Em, anu kak. Kakak mau nonton the Nun ya?" Tanya orang tersebut sambil mengatur nafasnya yang tidak stabil dikarenakan berlari hanya untuk mendengar percakapan kedua kakak kelasnya yang salah satunya telah menjadi incerannya, sejak kejadian di kantin tadi.
"Iya, kok kamu tau aku mau nonton the Nun juga?" Orang tersebut mendadak menampilkan cengiran canggung dihadapan Rian. "Emhh anu aku nebak doang kak" jawab orang tersebut yang langsung dijawab oleh anggukkan kepala Rian.
"Kenapa emangnya? Mau ikut nonton juga bareng aku sama sahabat aku? Kalau mau, aku hubungin Anthony dulu" ucap Rian yang membuat orang tersebut dengan refleks memegang tangan Rian yang membuat sang empu terkejut.
"E-eh tangannya!" Ucap Rian dengan refleks sambil berusaha melepaskan genggaman orang tersebut. "M-maaf kak! Suer deh, gue refleks. Bukan lagi modus" ucap orang tersebut dengan nada pembelaan.
"Iya, aku tau kok. Tadi aku refleks, abis aku kaget! Tiba-tiba kamu megang tangan aku!" Balas Rian sambil terkekeh pelan. "Jadi, kamu nanyain aku nonton the Nun buat apa? Mau ikut nonton bareng aku juga?" Tanya Rian lagi yang membuat orang itu menggaruk tengkuknya yang tidak gatal.
KAMU SEDANG MEMBACA
Relationship [ON GOING]
Short StoryMereka yang baik-baik aja bisa putus, gimana nasib gue kalau beneran pacaran sama si playboy satu ini?!-- Az14As present Started : 08 September 2018 Finished : --- #48 in lokal #15 in Au #34 in Indonesian #20 in Joting #18 in Badminton #6 in Joting ...