Kaji Yuki: You Are My Everything

191 7 1
                                    

You Are My Everything

A Kaji Yuki x OC fanfiction

Requested by Mido

Written by C. 🥑

Genre: Halu, angst? KEJU KEJU EPERIWER TITELNYA AJA UDAH KEJU 🧀🧀🧀


🥑🥑🥑


Bagi seorang Kaji Yuki yang berusia tiga belas tahun, Mikuriya Midori sudah ada dalam hidupnya sejak memori pertamanya.

Rumah keduanya adalah rumah tetangganya itu. Jika hingga malam ia belum tiba di rumahnya, bisa dipastikan ia ada di rumah Midori. Dan sebaliknya. Pokoknya, dimana ada Yuki disitu ada Midori. Mereka seakan tidak terpisahkan.

Dan Yuki berharap begitu.

Sebab entah sejak kapan ia sudah jatuh cinta pada teman masa kecilnya itu. Ia enggan mengaku, tentu saja. Bukan hanya karena takut ditolak oleh gadis yang dua tahun lebih belia itu, tapi juga karena mereka masih bocah (meskipun rekan klub sepakbolanya yang bernama Daisuke, putra keluarga Ono yang memiliki toko mebel, setiap hari kebanjiran surat cinta dalam kotak sepatunya) dan karena ia enggan merusak hubungan mereka.

Bagaimana jika Midori malah membencinya?

Bagaimana jika Midori tidak mau berteman dengannya lagi?

Maka Yuki mengunci perasaannya rapat-rapat, tidak membiarkan siapapun mengetahuinya. Karena ia tidak ingin kehilangan Midori dari sisinya. Sederhana saja seperti itu.


🥑🥑🥑


Namun tetap saja bagi mereka yang baru beranjak remaja, gosip percintaan memang tak terelakkan.

"Kaji-kun dan Mikuriya-chan, pacaran?"

Pertanyaan itu terucap dari bibir teman sekelasnya, Aoi Yuuki, pada suatu musim panas, tepat sebelum libur dimulai. Nyaris saja Yuki panik. Namun ia masih sanggup berucap "Kami hanya teman sejak kecil. Memangnya kami terlihat seperti pacaran?"

Yuuki mengangguk dan Kaji mengalihkan pandangannya. "Kami tidak pacaran, Aoi-san. Jangan bertanya hal yang tidak penting seperti itu," ujarnya setenang mungkin. Meskipun wajahnya sekarang merah padam.

"Hee..." Yuuki merengut. Tepat saat itu juga pintu kelas terbuka, menampilkan sosok Midori yang sejak tadi dibicarakan. "Yuki, ayo pulang!" ajaknya. Yuki bergegas mengambil tasnya, mengangguk pamit pada Yuuki, lalu berjalan pulang dengan Midori.

"Apa yang kalian obrolkan tadi?" tanya Midori. Yuki nyaris saja berjengit. "Tidak penting, kok. Besok jadi ke kolam renang?" Pemuda itu bergegas mengalihkan pembicaraan.

"Jadi! Oh, aku juga ingin makan hiyashi chuuka!"

Yuki tersenyum. "Akan kuminta ibuku membuatkannya. Sebagai gantinya, aku ingin annin tofu."

"Akan kubuatkan!"

Terik matahari benar-benar terasa. "Mau mampir ke konbini?" tanya Yuki. Midori mengangguk. "Yang belakangan sampai, harus mentraktir haagen dazs!" seru sang gadis kecil sambil langsung berlari. Yuki terkejut dan langsung menyusul berlari. "Curang!!" serunya sambil tertawa.

Tapi sejujurnya, Yuki tidak protes. Toh jika membelikan es krim bisa membuat Midori senang, ia akan sangat rela melakukannya.


🥑🥑🥑


Pergi berdua ke festival musim panas, mungkin adalah impian semua remaja seusia mereka. Dan bagi Yuki, Midori yang berdiri di sampingnya nampak begitu memesona dalam balutan yukata. Tapi mereka hanya teman. Tidak lebih dari itu.

|Seiyuu Fans' Book of Halu| Unleash Your DreamTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang