Hei hei Wendi Aku Peterpan, menunggumu di jendela Saat Big bank berdentang, ku kan mebawamu pulang
Peterpan mengetuk jendela kamarku lagi, aku bersembunyi di bawah jendelaku. Dia tidak akan bisa melihatnya. Anak itu terus mengetuk jendelaku dan memanggilku, apa yang harus aku lakukan?
Hei hei Wendi Jendelamu terkunci, bukakanlah untukku Biarkan aku menjemputmu
Memaksa sekali, apa dia serius? Aku tak ingin pergi. Neverland negri yang mengerikan. Aku ingin hidup seperti wanita normal lainnya.
Hei hei Wendi Aku datang bersama Tingkerbell Membawa serbuk fiksi untukmu Agar kita bisa terbang ke Neverland
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Anak bodoh, apa dia tidak ingin jadi dewasa? Apa dia pikir dia akan bahagia dengan selamanya menjadi bocah nakal yang bisa terbang?
Hei hei Wendi Apa kau tak mendengarku? Kenapa jendelamu tak juga terbuka? Apa kau sudah menjadi wanita dewasa?
Sepertinya dia tahu, harusnya dia pergi dari jendelaku. Aku tak ingin menjadi anak kecil selamanya. Pergilah, Pit.
Hei hei wendi
Kenapa suaranya serak begitu? Apa dia akan segera pergi, syukurlah. Aku melega dan aku tidak akan diganggunya lagi.
Aku akan menciummu Ku kan tumbuh dewasa Menghabiskan waktu bersamamu Menjadi dewasa, menua dan mati denganmu