Siang tadi aku mendapat kabar dari temanmu bahwa kamu mengantar seorang wanita yang aku tidak mengenalnya.
Hati ini terasa sangat sedih saat tau bahwa pemilik hati ini sedang bersama orang lain, ada rasa yang ingin aku teriakan pada semesta, ada air mata yang ingin aku jatuh kan pada bumi.
Semua terasa sepi sekarang, kegelapan menghampiri ku tanpa henti, kamu yang berubah karena sudah jarang mengirim pesan singkat terhadapku, dan kamu yang sering bersama dengan orang lain.
Ada perasaan marah dihati ini tapi aku sadar kita hanya teman kamu selalu bilang bahwa kita hanya teman tak ada yang bisa ku perbuat sekarang.
Aku hanya wanita lemah yang sulit mengunggap apa yang aku rasakan kepada orang lain, hanya bisa menumpahkan amarah ku lewat tulisan yang aku buat, semua amarah ini ku pendam sendirian, aku berfikir bahwa semua orang mempunyai masalah nya sendiri, jika aku bercerita pada temanku mungkin mereka hanya menganggap masalahku adalah masalah kecil.
Tapi, aku benar-benar merasa hancur sekarang, semua kesedihan ada pada diriku, semua rasa sakit ini harus kutanggung sendirian.
Benar kata orang jika kamu mencintai seseorang kamu juga akan merasakan sakit hati yang besar.
"Tuan, jika kita hanya teman bolehkah aku cemburu terhadap wanita yang kamu anggap lebih dari sekedar teman?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Berteriak Pada Semesta
ChickLitHanya sepenggal kata yang mungkin kamu pernah merasakannya, dari dua orang asing sampai menjadi orang asing kembali. selamat membaca, semoga rindumu terbalaskan. Selamat membaca^-^