kageyama tobio p.o.v
aku sangat senang karena (y/n) menyempatkan waktu untuk kita berbicara di sebuah cafe. tapi makin lama, aku makin jengkel. karena yang dia bahas selalu nishinoya. itu membuat telinga ku sakit tapi aku pasrah saja dengan apa yang terjadi.
dia sepertinya bahagia.. mungkin mereka kembali menjadi seperti dulu.
aku merasa, aku tidak seharusnya mengenal gadis ini. aku seharusnya hanya fokus dengan voli saja, tidak seharusnya aku menjadi orang ketiga diantara mereka. aku merasa jauh sekali.
kata-kata ku tidak bisa keluar, aku tidak pernah merasakan perasaan seperti ini sebelumnya, aku tidak tahu apa yang harus ku lakukan. berkat itu permainan voli ku buruk minggu ini. semua orang menanyakan kepada ku, ada apa.. tapi aku tidak bisa menjawabnya.
.
.
aku masa lalu. ketika aku menjadi orang yang egois, semua yang ku inginkan selalu terkabul. walaupun aku bersikap sangat keras pada orang-orang. jika aku melakukan sedikit pemaksaan kukira itu akan baik-baik saja. aku seharusnya melakukan hal itu bukan?
.
.
watak ku kembali lagi.. aku tidak bisa menepati kata-kata ku sewaktu di ruang BK sepertinya..
sepertinya semua orang membenci ku sekarang. hinata tidak bisa memukul bola karena semakin hari jarak lompatannya semakin pendek dan tidak ideal bagi ku. pukulan asahi terasa tidak kuat seperti yang sebelumnya. tanaka terlalu emosional sehingga membuat aku harus menuruti permintaannya jadi aku memutuskan untuk tidak mengoperkan bola. pinch serve yamaguchi yang kebanyakan meleset dan tidak seuai arah. blocking tsukishima yang lemah. dan juga nishinoya yang membiarkan poin dengan kegagalannya dalam menerima bola.
"apa kau benar tidak apa-apa tobio?"
(y/n) masuk ke dalam lapangan padahal latihan masih berlanjut. dia tidak peduli dengan yang lain, dan hanya menatap ku dengan marah. apa kau juga membenci ku sekarang?
"dasar idiot"
dia memeluk ku tiba-tiba. di hadapan semua orang termasuk nishinoya.
"kita bertiga harus bicara..." kata nishinoya yang mendekat kearah kami, memisahkan aku dengan (y/n). lalu menarik kami berdua menuju luar gymnasium.
.
.
aku dan nishinoya sama-sama menatap (y/n). mungkin kami harus benar-benar menyelesaikan masalah ini. karena ini sudah menggangguku. dan kemungkinan ini berpotensi mengaggu nishinoya juga.
"jika kau berfikir hal ini akan menganggu ku, maka kau salah besar idiot.."
nishinoya membaca pikiran ku.
ketika suasana mulai membuat ku ingin berbicara, aku harus menahannya sedikit lebih lama karena sepertinya (y/n) juga ingin mengatakan sesuatu. tapi kurasa ini bukan sedikit. ini akan sangat lama.
"u,uhh.. pertama aku ingin meminta maaf karena aku selalu membicarakan kalian. ka-karrna hanya itu yang bisa ku bicarakan! a-aku tidak bermaksud membuat kalian panas karena cemburu atau bagaimana. hanya saja- kalian itu terlalu keren! kalian itu orang yang jenius di olahraga voli jadi aku selalu berakhiran ingin membicarakan kalian!.... aku hanya tidak menyangka orang yang kukagumi akan menyukai ku seperti ini"
kata-kata terakhir yang di katakan oleh (y/n) membuat ku tersentak membuatku mengalihkan pandagan ku ke nishinoya. seakan mengerti apa yang ingin ku ketahui. nishinoya mengangguk kecil.
"dia juga selalu membicarakan mu ketika bersama ku"
kenapa rasanya aku sangat senang.
KAMU SEDANG MEMBACA
Haikyuu - KARASUNO [one shot]
FanfictionKumpulan fanfic anggota tim voli karasuno x reader... ('ー`)