Rindu

295 62 18
                                    

" Rindu adalah satu kata yang apabila ia hadir akan menghancurkan segala rasa yang pernah ada,Dan rindu juga adalah satu Hal yang apabila ia hadir, ia akan membawa sejuta penderitaan bagi setiap jiwa yang ia hampiri"

Wahai jiwa yang lemah dan terperdaya lihat dan dengarlah untaian syair yang akan ku sampaikan untuknya :

Wahai engkau sang pemilik hati yang tersesat di hutan Rimba.....
Wahai engkau sang pemilik segala gundah gulana.....
Lihat dan dengarlah agar engkau mengerti rasa yang ada.....
Mengapa harus ada derita dalam sebuah cerita.....
Dan mengapa harus ada untaian drama dalam sebuah realita.....
Dan sejuta syair akan ku sampaikan pada dirinya.....
Agar kita dapat melihat langit yang sama.....

Aku bersumpah demi cahaya rembulan di angkasa.....
Dan aku bersumpah demi bintang-bintang yang menghiasi as-sama.....
Dan aku bersumpah demi hari yang selalu dihiasi dengan derita.....
Sungguh telah ku korbankan sejuta lembar kertas untuk sebuah nostalgia.....
Tapi mengapa rasa ini selalu ada.....
Aku tak tahu mengapa.....

Mungkin ini bukan sajak ulama.....
Mungkin ini adalah sebuah sajak tentang sebuah rasa yang ada.....
Aku tak tahu kemana lagi aku harus melangkah.....
Karena setiap pelosok daerah telah ku jamah.....
Untuk menghilangkan sebuah rasa gelisah.....
Mungkin ini adalah akhir dari sebuah kisah.....
Dimana aku berhenti tuk melangkah.....


                 - Gusti Sadewo -

Rintihan Rindu Sang Hujan {SEGERA TERBIT}Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang