11

229 27 0
                                    

“Dia anakmu Min Young Jae,bahkan aku sudah memberikan bukti kuat padamu,apakah itu masih kurang,huh?”

Min Young Jae terlihat begitu murka ketika wanita yang ada di hadapannya itu mengatakan sebuah bualan yang membuat Hye Jin yang ada di sampingnya menutup mulutnya dan menatap Min Young Jae penuh luka.

“Jaga cara bicaramu Kim Sae Rin.Omong kosong apa yang sedang kau bicaran sekarang huh?,bahkan aku tidak pernah melakukan apapun denganmu”

Min Yoon Gi yang saat itu baru saja tiba dirumah di kejutkan dengan suara bentakan ayahnya yang menggema.Min Yoon Gi berhenti melangkah dan memilih merapatkan tubuhnya pada sebuah tembok dan mengintip.

Disana,tepatnya di ruang tamu keluarga,Min Yoon Gi dapat melihat ayah serta ibunya dan juga seorang wanita lain yang sepertinya tengah bertengkar dengan ayahnya.Namun pandangan Min Yoon Gi jatuh pada seorang gadis yang berada tepat di belakang wanita yang tengah beradu tatapan tajam dengan sang ayah.

Min Yoon Gi sedikit menyipitkan matanya guna memastikan,apakah gadis yang tengah terduduk dengan kepala tertunduk itu sesuai dengan apa yang ada di pikirannya.

“Apa?apa kau bilang?tidak pernah.Apa kau lupa huh malam setelah kau tau bahwa kau telah di jodohkan dengan Ahn Hye Jin,kau pergi kerumahku dengan keadaanmu yang sedang mabuk.Dan setelah itu kau mengatakan bahwa kau tidak ingin menerima perjodohan itu dan menginginkan aku sebagai pendampingmu.Apa kau lupa dengan semua itu?”

Min Young Jae terlihat begitu emosi,sedangkan Hye Jin sudah menangis sedari tadi kemudian ia terduduk karena kakinya yang begitu lemas saat mendengar kenyataan pahit yang selama ini tak di ketahuinya.

Sementara itu Min Yoon Gi,tengah menyimak dengan baik pembicaraan keempat orang disana dengan tetap memperhatikan gadis yang tengah membelakanginya itu.

“Kurang ajar”

Plak

Young Jae yang sudah habis kesabaran menampar Sae Rin detik itu juga yang membuat Yoon Gi serta gadis yang sedari tadi terduduk terkejut.

“Eomma”

Gadis yang sedari tadi duduk di belakang Sae Rin itu menghampiri Sae Rin dan merangkul pundaknya.Yoon Gi yang sedari tadi masih memperhatikan gadis itu terbelalak saat tau siapa gadis yang sedari tadi diam dan tertunduk itu.

“Jaga bicaramu Kim Sae Rin.Apa kau pikir aku bodoh?,meskipun saat itu aku mabuk tapi aku jelas sadar dan ingat aku tidak pernah melakukan apapun padamu.Jangan mengarang cerita yang tidak jelas hanya untuk merusak keluargaku”

Kim Sae Rin yang masih memegangi pipinya yang memerah itu menggertakkan gigi-giginya penuh dengan amarah dan menatap Min Young Jae dengan penuh kebencian.

“Apa yang kau tau.Saat itu kau tidak sadar,kaulah yang mengarang cerita disini Min Young Jae”

Kim Sae Rin semakin maju membuat Min Young Jae menggeram penuh amarah,sementara Hye Jin yang terduduk lemas hanya bisa terus menangis dan memukul-mukul dadanya yang begitu sesak akan rasa sakit yang dia rasakan.

“Dia jelas-jelas anakmu dan kau masih tidak mau mengakuinya”

Min Yoon Gi terkejut bukan main saat wanita bernama Kim Sae Rin itu menunjuk gadis yang berada di belakangnya.Kim Ga Eun,yang tak lain dan tak bukan adalah kekasih Min Yoon Gi.

“Young Jae-ya,apa itu benar?”

Itu adalah satu-satunya kalimat yang keluar dari mulut Hye Jin setelah sekian lama ia hanya diam dan menangis.Young Jae mengabaikan Sae Rin yang tengah menatapnya sengit,dan menghampiri Hye Jin kemudian bersimpuh di kaki Hye Jin.

AGAPETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang