Gue dari dulu terkenal dengan sikap pendiam."Eunsang kok diem terus?"
"Eunsang ngomong dong"
Bahkan beberapa orang mengira gue anak cupu karena sikap gue.
Makanya di SMA ini, gue bakal merubah sikap gue.
"Kita belum kenal nama-nama kalian nih, kenalan dulu yuk" Ujar salah satu kakak osis. "Nah, kamu yang rambut merah. Kamu maju pertama"
"H-Halo.. Nama saya Lee Eunsang. Dari SMP 7, alasan masuk kesini karena....."
Gue menatap satu-satu murid yang memperhatikan gue.
"Ayolah, lu pasti bisa Eunsang" batin gue.
"Karena letak sekolah ini strategis, di tengah kota"
Hening.
"Ayo dong mana tepuk tangannya" Sahut salah satu kakak osis.
Plok! Plok! Plok!
Sayangnya di tiga hari MOS, gue sama sekali belum mendapat teman. Entah kenapa gue merasa lingkungan kelas gue kaku, murid-muridnya kurang berbaur termasuk gue.
Hingga akhirnya ada demo ekskul di hari terakhir MOS, gue dari dulu ada niatan buat ikut ekskul band.
"Saatnya penampilan ekskul marching band!"
"Ekskul theater!"
"Basket!"
"Paskibra!"
"Modern Dance!"
"...."
"Gaada ekskul band?" Gumam gue.
Aneh, biasanya setiap sekolah punya ekskul band. Tapi kenapa sekolah ini gaada?
"Kayaknya gaada deh, gue juga mau ikut soalnya" Gue menoleh ke orang yang duduk pas di sebelah gue. "Oh iya, salken. Nama gue Kang Minhee"
"Lee Eunsang"
Selama akhir MOS, gue selalu dengannya. Sampai pas disuruh foto sama kakak osisnya gue pasti minta nemenin dia.
"Dek, coba kamu senyum yang lebar deh"
Gue mencoba senyum lebar.
"Nah, itu manis"
Minhee yang disebelah gue udah ngakak aja.
"Ciee digombalin kakel?"
"Emang itu gombalan ya?" Tanya gue dengan polos.
"Iyalah sampe bilang lu manis gitu. Lu sering-sering senyum aja sih, kali aja cepet dapet pacar"
"heh"
Sayangnya pas pembagian kelas, kelas gue misah sama kelas Minhee. Untungnya sih masih sebelahan, tapi gimana ya.. Kelasnya Minhee isinya cowo-cowo yang preman gitu.
Apalagi yang namanya Lee Hangyul dan Cho Seungyeon. Mereka dari kelas X IPS 4 tapi seringnya nongkrong di X IPS 3, kelas Minhee.
Mereka terkenal dalang keributan sejak MOS, saat dihukum aja mereka sempet-sempetnya ngelawak.
Dan mereka termasuk ciri-ciri orang yang gue jauhi.
Balik ke Minhee, biasanya dia setiap istirahat pasti nyamperin ke kelas gue. Tapi setelah bulan ini dia makin jarang.
Mungkin dia punya teman baru yang lebih asik dari gue?
"Eh, Minhee" gue menyapa Minhee yang kebetulan lagi di luar kelas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Who's The Killer? | X1
غموض / إثارة"who's the killer?" "the killer is one of us" 𝕤𝕥𝕒𝕣𝕥 : 𝟚𝟠/𝟘𝟡/𝟚𝟘𝟙𝟡 𝕖𝕟𝕕 : 𝟙𝟚/𝟘𝟙/𝟚𝟘𝟚𝟘