[WARNING!]
Sebelum membaca isi page ini, mohon untuk baca teks dibawah ini agar tidak terjadi kesalahpahaman.
Halaman ini dibuat ulang dari channel YouTube yang bersangkutan, karena rasanya kurang kalau ilmu"nya hanya ada di YouTube. Jadi saya buat...
Flat Earth banyak sekali mengutip berbagai film untuk mendukung teorinya. Kata-kata dari film yang diambil hanya sebagian kecil daripada film tersebut, sehingga pembahasan bisa dengan mudah dibelokkan. Begitu juga saat mereka mulai membahas film-film Hollywood, setiap sesuatu yang mirip dengan kubah Celestial, selalu dikatakan bahwa itu adalah simbol tersembunyi dari Hollywood.
Bagaimana dengan penutup nasi yang bentuknya seperti kubah Celestial? Apakah dia terinspirasi dari kubah langit? Kalau anda selalu menyamakannya dengan sesuatu yang jauh seperti itu, maka kami juga bisa mengatakan bumi ini bulat karena melihat bentuk bola yang bulat. Pada dasarnya tidak ada satupun film yang mendukung teori Flat Earth. Selama ini mereka hanya bermain kata-kata, malah yang ada adalah film yang membantah Flat Earth.
Nobita: "kok aneh ya, masa bumi datar?"
Kalau begitu, mari kita membahas film Doraemon, kita kenal sebagai film yang menyajikan hal-hal yang tidak masuk akal. Namun ini sebuah kutipannya.
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Doraemon: "Bumi itu bulat dan bergerak mengelilingi matahari. kalau soal itu siapa saja tahu, bahkan termasuk Nobita."
Nobita: "Apa maksudnya termasuk Nobita?!"
Doraemon: "Orang jaman dulu berpikiran bumi itu datar. Selain itu, mereka juga percaya kalau matahari, bulan, dan bintang yang bergerak mengelilingi bumi. Ini yang dinamakan teori Geosentris."
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Nobita: "kok aneh ya, masa bumi datar?" Doraemon: "Sekarang ini sudah tidak ada lagi orang yang berpikir begitu."
Sekarang ini sudah tidak ada lagi orang yang berpikir begitu.
Flat Earth 101: "Tapi terserah anda. Mana yang lebih masuk akal buat anda."