Jakarta

28 3 0
                                    

Jakarta,
Ialah ramai yang sunyi..
Jakarta,
Ialah padat yang penat
Jakarta,
Ialah bising yang sepi..
Jakarta ialah asing yang mencekam..

Ada pilu disana,
Ada bayak luka disana,
Tak hanya luka
Harap pun turut andil disana
Namun kecewa teramat berat disana

Pilu itu melebur bersama dengan luka
Luruh sudah segala harap
Runtuh sudah segala teguh yang dulu terbangun kokok

Jakarta,
Tempat bermimpi namun juga sebagi pengahancur
Jakarta,
Tempat untuk jatuh namun juga memberi tahu caranya untuk bangkit

Jakarta kota yang gemerlap
Tak hayal jua sebagai kota yang menyedihkan
Kota yang penuh ambisi
Gengsi dan gaya hidup yang tinggi

Kota yang memberitahuku bahwa hidup tak melulu tentang banyak orang, tapi diri sendiri
Jakarta kota yang besar
Yang memberitahuku bahwa hidup bukan tentang bahagia orang lain
Yang terutama adalah membahagiakan diri sendiri

Luka Dan SemestaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang