Heechul adalah laki-laki kuat, ia tidak pernah memperlihatkan kesedihannya ketika merasa dikhianati kekasihnya. Tapi itu tidak berlaku jika menyangkut keluarganya. Setelah kepergian sang ibu, ia selalu memprioritaskan keluarganya. Apalagi menyangkut sang adik. Kalaupun Hyukjae berbuat semaunya pemuda itu akan selalu memperhatikan kesehatan sang adik meski dengan caranya yang sedikit kasar. Namun, ia tidak pernah tahu jika saat ini sang adik justru memiliki penyakit yang begitu mematikan. Penyakit yang sama seperti yang sudah merenggut nyawa ibunya.
Apakah selama ini ia tidak tahu jika adiknya menjadi pecandu rokok? Yang ia tahu adiknya hanya nakal dan minum-minum. Ia begitu melarang keluarganya untuk merokok.
Pria dewasa itu masih duduk diam di ruang tunggu Rumah Sakit Pusat Seoul, setelah membawa sang adik ke rumah sakit dan mendapatkan penjelasan perihal sakit yang diderita Hyukjae, Heechul terlihat seperti jiwa tanpa raga. Bahkan ia melupakan jika harus segera menghubungi sang ayah, satu-satunya keluarga yang ia miliki saat ini.
“Hyukie....” lirihnya.
Pandangan matanya lurus ke depan. Ia seperti merasa Dejavu, dulu ia pernah merasakan hal ini dalam keadaan yang sama. Namun, dulu ia harus kehilangan sang ibu karena penyakit yang sama seperti Hyukjae. Ia berharap jika Hyukjae tidak akan begitu cepat menyusul sang ibu.
“Eomma kenapa kau menularkan penyakit terkutuk itu kepada adikku?” ia bertanya entah pada siapa.
Ya, nyonya Lee juga seorang pencandu rokok ketika beliau masih hidup.
Hingga ia di vonis memiliki penyakit leukemia. Namun, wanita itu seakan tidak peduli dengan penyakitnya dan masih mengonsumsi benda tersebut. Hingga akhirnya wanita itu meregang nyawa saat umurnya dan Hyukjae masih terlalu kecil.
“Apa Eomma puas sekarang? Anak bungsu Eomma mengikutimu. Satu yang kupinta, jangan bawa adikku”
Heechul masih bergumam sendiri. Tapi mata pria itu sudah berkaca-kaca.
“Eomma... Kumohon jangan bawa adikku pergi” tangisnya.
Seperti di awal. Keluarga Lee memang keluarga yang sangat kaya. Namun, siapa sangka jika keadaan keluarga ini jauh dari kata harmonis.
Keluarga Lee sangat menjunjung tinggi kesehatan keluarganya. Tapi sang istri justru memiliki kebiasaan buruk untuk kesehatannya. Itulah kenapa Heechul lebih dekat dengan sang ayah. Sebut saja jika Heechul mirip dengan sang ayah dan Hyukjae mirip dengan sang ibu.
“Aku harus segera menghubungi ayah” ujarnya. Tangannya bergetar saat tengah mencari keberadaan ponselnya. Setelah mendapatkan benda tersebut langsung saja ia menghubungi ayahnya.
~
Kyuhyun dan Leeteuk tengah dilanda rasa bersalah. Setelah insiden Yesung yang mengetahui kebenarannya kedua pemuda itu masih takut untuk menemui Yesung.
“Hyung bagaimana sekarang?” ujar Kyuhyun memecah keheningan di antara mereka berdua.
YOU ARE READING
Eternal Sunshine [Completed]
FanfictionJika diterjemahkan, Eternal Sunshine memiliki arti 'Sinar Matahari Yang kekal'. Matahari selalu memberikan kehangatan dan memancarkan sinarnya yang begitu cerah. Sama sepertinya. Namun... Ada yang namanya musim panas dan musim hujan bukan...