Shadowsong Arc Ch 21 : Escape

1 0 0
                                    

Cahaya kuning mengelilingi tubuh Kaz, Kaz melihat ke sekitarnya dan dia tidak melihat apapun selain cahaya yang mengelilingi dirinya.

"Apa....apa yang terjadi"

Cahaya itu terus mengelilingi Kaz kemudian perlahan - lahan berkumpul ke tangan kanannya.

"Tanganku..."

Cahaya itu masuk ke genggaman dan perlahan - lahan membentuk sebuah pedang besar.

"Pedang ini...."

Kaz kemudian tersenyum....

‐-------------------------------------------------

Cahaya itu kemudia menjadi sebuah ledakan yang membuat semua orang yang ada di kuil terkejut.

"Kaz!!" Shun berteriak saat mengetahui Kaz berada dalam cahaya itu ketika ledakan terjadi.

Namun tiba-tiba Kaz keluar kepulan asap ledakan itu, dia membawa sebuah pedang emas dan Maylene di bahu kirinya.

"Maaf semuanya" Kata Kaz sambil berjalan keluar dari kepulan asap.

Teman-temannya begitu bahagia melihat Kaz keluar dari cahaya itu dalam keadaan baik-baik saja.

Kecuali Xen'en yang terlihat kesal melihat Kaz yang berhasil membawa Maylene.

Kaz hanya tersenyum dengan percaya diri melihat Xen'en yang kesal dan marah. Xen'en kemudian mengumpulkan energi besar untuk menembakkan petir yang besar ke Kaz.

"Matilah kau!!" Xen'en berteriak.

Tiba-tiba.....

JRASSSSS......

Kaz langsung bergerak cepat dan menebas tubuh Xen'en sehingga bersimbah darah.

"Ugh!" Xen'en mengerang kesakitan.

"Kau!...Aku tidak menyangka bisa kalah darimu..."

"Hmmm....kau memang sudah layak untuk kalah" Kaz berkata dengan sombong.

"Ke....parat..kau!....Aaaaaaaaargh!!!"

Tiba-tiba Xen'en berteriak dan muncul sebuah ledakan yang menyebabkan langit-langit kuil mulai runtuh.

"Duarrr!!"

"Whooaa!! Tempat ini akan runtuh!" Dhaph berkata dengan cemas.

"Aku akan membawa Maylene, ayo cepat pergi dari sini!" Teriak Kaz.

Mereka mulai berlari mencari jalan keluar, disaat mereka berlari, langit-langit terus berjatuhan dan beberapa kali nyaris menimpa mereka.

----------‐------------------------------

Dhaph yang sedang duduk dengan Theana melihat kuil yang akan runtuh mulai cemas.

"Oh tidak...mereka masih ada di dalam, ayo selamatkan mereka" Dhaph mengajak Theana dan dia mengangguk.

Dhaph berlari kearah kuil untuk menyelamatkan Kaz dan yang lainnya.

----------------------------------------

Kaz melihat sebuah cahaya di depan mereka.

"Aku melihat cahaya!, kurasa itu pintu keluarnya"

Mereka berlari ke arah cahaya itu dan benar, itu adalah pintu keluar. Namun saat mereka sudah dekat ke pintu itu, tiba-tiba sebuah batu besar jatuh dan menutup jalan.

"Astaga! Ini buruk!" Kata Master Xion.

"Jadi bagaimana kita bisa keluar dari sini?" Shun bertanya.

Master Xion terdiam.

-----------------------------------------

Dhaph dan Theana tiba di pintu masuk kuil dan terkejut melihat sebuah batu besar menutupi jalan sementara langit-langit kuil terus berjatuhan.

"Sial...bagaimana kita bisa melewati batu ini?"

Lalu Theana mengeluarkan busur panahnya dan mengarahkannya ke batu itu.

"Aku akan mencoba menembak batu ini dengan panah ledakku, itu mungkin bisa menghancurkan batu ini"

Dhaph mengangguk dengan solusi yang diberikan Theana.

Theana menembakkan panahnya ke arah batu itu dan mengeluarkan ledakan kecil dan berasap.

Tetapi setelah asap itu hilang, Dhaph dan Theana kecewa karena ledakan panahnya hanya menimbulkan retakan kecil di batu itu.

"Hmmm...Sepertinya kau harus menembaknya berkali-kali agar batu itu hancur...."
Dhaph memberi saran ke Theana.

Theana menembaki batu itu berkali-kali dan benar saja, retakan itu terus membesar dan pada akhirnya....

Duarrrr.......

Batu itu pun hancur dan membuka jalan untuk masuk ke kuil.

"Bagus....ayo kita masuk dan selamatkan Kaz dan yang lainnya!"

Dhaph dan Theana masuk ke dalam kuil itu dan menyelamatkan Kaz dan teman-temannya...

To be Continued......

Heroes of ThanteraTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang