Cerita itu berjudul 'With You On Board'. Ketik saja di mesin pencarian, pasti ada banyak yang mengulas tentang romantisnya kisah asmara tokoh protagonis, Yan Huai dan Wei Jia. Pemuda tampan yang menjadi pewaris tunggal kekayaan keluarga Yan menikahi gadis dari keluarga terpandang juga, tapi bukan itu yang membuatku tertarik. Kamu tahu, tokoh antagonisnya adalah anak haram dari keluarga pihak perempuan, kakak laki-lakinya. Dia menyukai si kakak ipar dan berusaha merebut dari adiknya yang lembut dengan berbagai cara. Sayangnya, dunia yang diciptakan penulis dalam cerita itu adalah dunia yang menentang keras hubungan sesama jenis, sehingga sang antagonis menjadi bulan-bulanan masa dan memilih mengakhiri hidup. Bukan hanya dalam cerita, tapi juga di kehidupan nyata orang-orang berlomba mengkritik.
Sungguh kejam.
Lebih menariknya lagi bahwa nama tokoh antagonis dalam cerita itu sama dengan punyamu, Wei An. Jika dia adalah kamu, maka aku tidak akan menjatuhkan sepupuku sendiri. Dukungan penuh dariku ada di tanganmu, berjuanglah!
KAMU SEDANG MEMBACA
WITH YOU ON BOARD
FantasyWei An menutup mata untuk selamanya, tetapi beberapa detik kemudian dia terbangun di tempat yang asing. Mengalami banyak hal dan mulai mempelajarinya, akhirnya dia mengerti. Wei An terlahir kembali dan hidup sebagai antagonis di dalam sebuah novel y...