Quote (2)

45 10 0
                                    

Quote (kutipan) dapat berupa kalimat yang mengandung motivasi, inspirasi, solusi, hiburan dan sebagainya yang ada di berbagai macam media yang berasal dari seorang pengarang atau ucapan orang terkenal karena keahliannya seperti tokoh, pejabat, ilmuwan, motivator bahkan masyarakat biasa yang memiliki makna yang luas.

Saat ini Quote (kutipan) bukan hanya dipakai sebagai sumber atau referensi untuk karya tulis ilmiah, namun banyak media yang menggunakan Quote (kutipan) sebagai sarana ekspresi untuk mengungkapkan perasaan dan bisa menjadi cerminan kepribadian bagi orang yang menggunakan quotes tertentu. Selain itu Quote (kutipan) kini banyak diambil dari obrolan dengan orang lain, film, musik, media sosial online, dan sebagainya.

Tidak jarang orang mengelompokkan quotes menjadi beberapa jenis seperti, Quotes Motivasi, Quotes trend saat ini, Quotes Cinta, Quotes Lucu dan sebagainya untuk memudahkan pembaca mencari quotes yang diinginkan.

🔆MACAM-MACAM QUOTES🔆

💭Quotes Bijak

Merupakan kata kata bijak yang keluar dari tokoh tokoh Tertentu . Yang isinya berupa inspirasi inspirasi dalam kehidupan.

Contoh : “Tindakan menyalahkan hanya akan membuang waktu. Sebesar apapun kesalahan yang Anda timpakan ke orang lain, dan sebesar apapun Anda menyalahkannya, hal tersebut tidak akan mengubah Anda” - Wayne Dyer

💭Quotes Motivasi

Berisi Tentang memberi Motivasi / Dukungan kepada orang lain dan biasanya dikutip dari orang orang terkenal yang sudah merasakan hal yang sama.

Contoh : “Janganlah pernah menyerah ketika Anda masih mampu berusaha lagi. Tidak ada kata berakhir sampai Anda berhenti mencoba” - Brian Dyson

💭Quotes Lucu

Berisi Tentang Quotes candaan , Joke , Dagelan dan Tujuan utamanya adalah untuk hiburan semata.

Contoh : "Mencintaimu itu wajar. Yang nggak wajar itu mencintai bapakmu."

💭Quotes Cinta

Quotes Yang berisi Tentang Perasaan Orang yang sedang Jatuh Cinta / kata Kata Yang membuat kita bisa baper.

Contoh : "Setiap kejahatan pasti akan mendapatkan balasan. Tetapi, cinta bukanlah kejahatan. Makanya terkadang tidak mendapatkan balasan."

💭Quotes Terkenal

Quotes yang sering didengar orang dari Tokoh Tokoh Besar.

Contoh : “Seribu orang tua bisa bermimpi, satu orang pemuda bisa mengubah dunia.” – Soekarno

🔆CARA MEMBUAT QUOTES🔆

✨Quote gak harus pakai bahasa yang mendayu. Yang paling penting dari sebuah quote adalah harus menancap di hati (nulisnya pake perasaan // plak … pakai tangan juga lah!), tidak perlu panjang lebar serta menggunakan diksi yang rumit. Kebanyakan orang-orang itu suka dengan quote yang simple. Setuju gak?!

✨Makin simple, makin mudah diingat. Kata aku sih ya, bikin quote 2-3 kalimat itu sudah pas. Jangan terlalu panjang, nanti mudah dilupakan. Hiks, … eheq.

✨Jangan terlalu berharap, quote kita bakal diingat orang lain. Berharap itu menyakitkan, ya ga? ~abaikan … yang penting, kita nulis dulu apa yang dirasakan hati dan apa yang sedang dipikirkan otak. Kemudian, kembali lagi ke pembahasan awal tadi, bahwa pembaca juga biasanya mencari quote yang sesuai dengan kata hatinya. Misalkan, orang tersebut lagi down, butuh motivasi. Eh, sama kita malah disuguhkan quote humor. Ya … gak bakal keinget sama orang itu lah!

Materi KPPWTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang