Enjoy, sorry typo.
***
16 March
Siapa pelakunya?
Siapa pelakunya?
Siapa pelakunya?Itu yang dipikirkan Renjun selama ini. Kalung itu, harusnya bisa menjadi bukti kuat untuk kasus ini. Tapi, tidak mungkin dia melakukannya 'kan?
Kalaupun memang dia, untuk apa dia melakukannya? Balas dendam kah? Atau apa?
"Kayaknya bakal lebih lama lagi."
Ia lantas membuka kembali berkas-berkas penyelidikan. Terdapat nama korban beserta cara kematiannya.
"Apa gak ada bukti lain buat tau siapa pelakunya?" tanya Renjun.
Haechan menoleh, "Gak ada. Gue udah cek rekaman CCTV semua. Bahkan gue sampe minta rekaman di Ind*mart depan rumah sakit."
Saat ini, mereka berdua berada di rumah Renjun. Haechan datang pagi-pagi dan mengatakan ia belum sarapan. Bahkan ia sempat menyuruh Renjun untuk memasak untuknya.
Renjun yang kebetulan sedang dalam mood tidak bagus karena tidurnya terganggu oleh Haechan, lantas memberikan death glare. "Bikin sendiri, sana!"
"Ayolah Jun... Lo kan baik."
"Ck! Bawel banget lo!"
"Makanya bikinin."
Masih baik-baik saja, sebelum akhirnya Haechan menyeret Renjun dari kamarnya ke dapur. Tolong ingat, menyeret. Renjun bahkan masih memeluk bantal gulingnya.
"Lo bisa masak sendiri, Chan!"
Pada akhirnya Renjun tetap mengalah. Ia bosan mendengar rengekan dari Haechan.
Oke—cut.
"Tapi, btw ini gue masih penasaran. Kata Bomin, pas Hyunjun bundir, dia liat ada video ortunya Hyunjun yang itu?"
"Hm,"
"Kenapa lo gak cek aja siapa yang ngirim?" Renjun mulai emosi.
"Pinter deh lo. Sanha udah cek nomor itu. Lokasi terakhirnya ada di tukang konter. Menurut lo, tukang konter itu yang kirim videonya?"
"Barangkali dia cuma disuruh,"
"Oh iya yah... Tapi gak tau ah, males banget gue."
"Mau ke sekolahan?" tawar Renjun.
"Ngapain bego!?"
Renjun berdecak, lalu mendekatkan tubuhnya ke Haechan, dan membisikkan kalimat yang membuat Haechan mengangguk setuju.
"Emang lo tau kuncinya?" tanya Haechan yang dibalas anggukan dari Renjun. Keduanya lantas berdiri meninggalkan rumah Renjun.
***
KAMU SEDANG MEMBACA
[END] REVEAL - 00L
FanfictionPembunuhan yang terjadi di SMA Smarta menimbulkan tanda tanya besar. Membuat mereka yang tertarik dengan kriminologi melakukan penyelidikan. Banyak hal yang terjadi ketika penyelidikan berlangsung. Lantas, apakah mereka berhasil menemukan si pelaku...