Muda-Mudi Mudik.

221 40 34
                                    

Assalammualaikum, semuanya! Selamat menunaikan ibadah puasa bagi kalian yang menjalankan!

Buat kalian yang bingung mau ngabuburit ke mana atau gak dibolehin ngabuburit, mending baca cerita ini, yuk! Cerita yang dibuat oleh sepuluh kepala orang-orang yang sedang berusaha menjadi orang hebat.

Sebelum mulai ke cerita, kita akan menjelaskan ke kalian sedikit tentang cerita yang akan kami sajikan.

Berceritakan tentang enam orang muda-mudi yang ingin berangkat mudik di masa pandemi. Namun, tentu saja banyak halangan yang mereka hadapi. Apa saja halangannya? Tunggu di chapter-chapter selanjutnya, ya!

Sesudah memperkenalkan sedikit tentang cerita ini, kami juga akan memperkenalkan secara singkat tokoh-tokoh yang ada di cerita ini.

Pertama, kita punya yang paling tua, namanya Satria Baja atau lebih akrab disapa Bang Sat. Panggilan itu sendiri awalnya hanya digunakan oleh teman-temannya yang ada di Jakarta, tetapi kini panggilan tersebut seolah sudah melekat sangat kuat di diri Bang Sat.

Kedua, kita punya si adik yang hobi banget bertengkar dengan kakaknya, namanya Setiani Tantia atau lebih akrab disapa Setan. Panggilan Setan sendiri bermula karena Bang Sat yang sudah tidak kuat dengan tingkah laku adiknya, sehingga ia memberikan nama panggilan tersebut yang mana merupakan singkat dari nama Setiani Tantia.

Ketiga, kita punya Feri, teman masa kecil Bang Sat dan Setan. Sesungguhnya, Feri pernah sekali merantau ke Jakarta. Namun, menyadari kerasnya kehidupan di sana, ia memilih untuk kembali menjadi warga kampung, sampai saat ini.

Keempat, kita punya Rose alias Mawar. Nama aslinya Mawar, tetapi semenjak kedatangan Bang Sat dan kawan-kawan ke kampungnya, ia memilih untuk mengubah namanya menjadi Rose. Ketemu orang Jakarta, harus gaul biar gak norak, katanya. Saking totalitasnya, gadis itu sampai mengubah warna rambutnya menjadi pirang, agar terlihat persis seperti bule.

Kelima, kita punya Kim Taeyang, teman Bang Sat yang berasal dari Korea, tetapi tinggal di Jakarta. Orang-orang lebih suka memanggil Taeyang dengan kata Tayang. Taeyang atau Tayang sendiri merupakan pribadi yang serba ingin tahu dan banyak tanya, tak jarang Bang Sat mengeluarkan amarahnya karena pertanyaan Taeyang atau Tayang yang kadang tidak masuk akal.

Terakhir, kita punya Lucy, teman Setan yang berasal dari Amerika, tetapi tinggal di Jakarta seperti Taeyang. Lucy sendiri merupakan pribadi yang apa-apa akan ia  cari tahu sendiri menggunakan aplikasi Google. Lucy juga gampang sekali ditipu, jika orang sudah mengatakan kata, "Kata Mbah Google" kepadanya.

Nah, setelah kalian baca perkenalan singkat tentang si tokoh, kita harap kalian semakin semangat baca cerita ini, terima kasih!

Best regards, itsmeqia mssana7 DRestiPertiwi xxtnaruwlsy RanEsta13 onederfulonly Ren-san22 wishasaaa yuniizhy_ Kokokruunch

WDT Academy Ramadhan [Lucifer Group]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang