Happy Reading semua 🦋🌻
Maafkan saya jika ceritanya masih banyak kekurangan dan masih sedikit kalo mengetik...🙏🏻
Maklumin saya ya karena saya masih penulis pemula yang belum berpengalaman 🙏🏻
Cerita ini tidak meniru cerita lain / mengambil cerita dari orang lain. Cerita ini menurut pengalaman dan kata-kata saya sendiri. 🙏🏻☺️.Pagi itu, terlihat mereka yang sedang bermain bersama. Bahagia bersama. Berharap, bahwa mereka tidak akan berpisah selamanya. Semoga mereka cepat untuk saling mengungkapkan rasa satu sama lain sebelum terlambat.
POV Molly & Putia On
"Semakin lama aku bersama Putia, semakin banyak perasaan aneh ini muncul. Apakah aku harus mengungkapkan bahwa aku menyukai Putia ?"
"Yah, lama kelamaan aku makin suka deh sama Molly. Eh tapi tunggu dulu sampai dia yang mengungkapkannya terlebih dahulu. Kalo aku yang ungkapin, kan jadi kebalik ya ?"
"Ehm, Putia aku mau jujur sama kamu."
"Jujur ? Jujur aja kalo mau jujur, Molly"
"Iya, ehm sebenarnya aku udah suka sama kamu dari awal kita bertemu. Aku pikir ini hanya rasa suka kepada sahabat. Namun, lama-lama perasaan ini menunjukkan bahwa aku menyukaimu lebih dari sahabat. Putia, sudah lama aku ingin mengungkapkan rasa ini dari kemarin. Namun apalah dayaku, aku masih belum berani untuk mengatakannya. Jika kamu tidak pernah mencintaiku dan hanya menyukaiku sebatas sahabat saja, aku tidak masalah.Lagipula kamu berhak memilih. Yang penting sekarang adalah aku sudah lega karena aku bisa mengungkapkan ini semua dan aku siap dengan semua keputusan mu."
Hah, Putia terkejut. Dia tidak salah dengar kan ? Molly kucing tampan yang banyak disukai oleh semua kucing betina ini menyukainya ? Ini adalah hal yang paling dia tunggu. Dan akhirnya hal itu terjadi juga. Ya, saat sekarang.
"Jadi, Molly juga suka sama aku ? Aku pikir hanya aku saja yang menyukai mu. Jujur saja, aku juga sepertimu. Sudah menyimpan rasa sejak awal kita bertemu."
"Sungguh ? Jadi cintaku tidak bertepuk sebelah tangan ?"
Molly sangat bahagia sekali mendengar pengungkapan dari Putia.
Putia hanya menganggukkan kepalanya sambil tersenyum.
POV Molly & Putia End
Seperti biasa, Molly menghilang kembali. Lama-kelamaan aku sudah terbiasa dengan kelakukan Molly itu.
Hari ini, aku masih ada tugas dari sekolah. Tugasnya adalah mengisi harian Ramadhan. Alias kegiatan sehari-hari ku selama bulan Ramadhan.
POV Molly & Putia On
Mereka akhirnya nongkrong santuy dikebun dekat rumah majikan Putia
"Molly, aku tidak yakin, apakah majikanmu akan merestui kita untuk kawin. Seperti mereka tidak akan menyetujui nya."
"Iya, mereka sudah mengatakan bahwa aku tidak boleh Sampai kawin karena mereka takut jikalau kamu sampai hamil dan membawa anakmu kerumah majikanku. Sebelumnya aku minta maaf untuk mengatakannya."
Putia terlihat diam sejenak,
"Tidak apa-apa, Molly aku mengerti. Seperti niat mereka baik. Mungkin saja mereka tidak ingin membuatmu menjadi kucing malas"
"Kenapa bisa begitu ?"
"Karena aku pernah mendengar, jika seekor kucing Jawa yang kebanyakan kawin nanti kucing itu akan malas dan perkejaan nya hanya tidur dan makan saja. Tapi itu tidak berlaku untuk kucing betina karena kucing betina lebih pintar dan rajin"
"Ah, pasti kamu membela kaummu"
"Loh tapi emang gitu kenyataannya"
"Kamu dengar dari mana ?"
"Dari ibuku. Ibuku mendengarnya dari majikanku lalu menyampaikan ke aku"
"Lihatlah wajahku ini, apakah aku terlihat seperti sedang berbohong?"Molly menggeleng cepat
"Apakah hubungan kita akan tetap menggantung seperti ini Molly ?"
"Maafkan aku, Putia. Aku memang kucing jantan yang tidak bisa memberimu kepastian."
Terlihat keheningan yang cukup lama
"Hem,ya baiklah kalau itu maumu kita hanya akan menjalani hubungan tanpa ada kejelasan."
"Aku tidak masalah Molly. Yang penting aku bisa merasakan cinta dan bahagia."
Ucap Putia tersenyum kepada Molly.Sedangkan Molly, dia merasa sangat bersalah karena tidak bisa memberi kejelasan kepada Putia.
"Kita kan hanya seekor kucing. Bukan manusia."
POV Molly & Putia End.
🐾 BERSAMBUNG🐾
Bila ada kritik / saran yang mau disampaikan silakan komen di kolom komentar yang tersedia. Terima kasih🙏🏻☺️.
Dan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa Ramadhan 1442 bagi yang menjalankan. Mohon maaf lahir dan batin yaa 🤗🙏🏻.
KAMU SEDANG MEMBACA
Serpihan Kenangan Indah : Cat Story
Non-FictionGara-gara tikus, dapur dirumah Alia jadi kotor dan bau. Sehingga membuat aktivitas keluarga menjadi terganggu. Tetapi, semenjak adanya kehadiran Molly, tikus-tikus dirumah pergi karena takut dengan kehadiran seekor kucing. Dan juga dengan adanya Mo...