• Lakukanlah dengan serius agar berjalan lancar •
Rama dan Rea bersama-sama mencari Headband untuk lomba. Kali ini Rama menaiki motor Ninja putih yang baru dibelikan Ibunya.
Sampai di Mall Rea menunggu Rama yang memakirkan motor. Selesai itu mereka bersama berjalan ke dalam. "Oiya Ram... Gue mau nanya" Ucap Rea sambil terus jalan ke tempat dimana Headband berada
"Nanya Apa?" Tanya Rama
Rea sedikit ragu, namun ia juga ingin tahu "Sorry kalo iki nyangkut privasi, tapi... Pas lo pindah beberapa hari lalu, Ibu lo gimana reaksinya?" Tanya Rea dengan hati-hati.
"Ohh, yah... Ibu Gue malah seneng gaada gue dirumah" Ujarnya santai tanpa beban.
"Hah?!" Kejut Rea.
Rama menatap Rea bingung. "Iya bener, dia bilang 'Oh... Bagus! Beban dirumah hilang!' katanya" Jelas Rama membuat Rea tambah terkejut.
"Kok gitu, terus Bokap lo gimana?" Tanya Rea lagi. "Bokap gadirumah" Jawab Rama.
"Mungkin gatau kalo gue dibawa nyokap" Tamba Rama.
Rea terlihat berpikir "Kalo dia ngerasa lo beban. Kenapa pas lo gapulang malah dimarahin?" Tanya Rea.
Sambil jalan, menaiki eskalator, mereka terus bercerita. "Mungkin pikirnya gue ini udah numpang, malah gatau diri" Jelas Rama membuat Rea tambah sedih.
"Gue... Gatega rasanya, kejam banget Ibu tiri lo" Ujar Rea, namun malah Rama terkekeh "Sebenrnya gasemua ibu tiri kaya gitu" Ucap Rama sambil menggaruk kepalanya yang tak gatal.
"Iya sih gue tau..." Jawab Rea sambil menggantung ucapannya karena matanya yang tak sengaja melihat tempat berisi topi, dan alat musik. "Eh! Mungkin disana ada, kesana yok" Seru Rea semangat.
Rama mengangguk lalu menyus Rea yang udah duluan didepan.
Mereka mencari-cari namun tak menemukannya. Rea segera ketempat Rama berada "Ram! Gue ganemu" Ucap Rea sambil mengembungkan pipinya.
Rama menggelengkan kepalanya "Cari dulu, kalo ga nanya ke petugasnya" Jelas Rama sambil melihat-lihat gitar.
"Huh, ok" Sebal Rea lalu mencari petugas yang jaga.
Rea mecari-cari petugas. "Eh itu apa" Gumam Rea yang melihat petugas sedang menata barang jualan. Rea segera menghampiri petugas tersebut.
"Mbak... " Panggil Rea pelan. Petugas menoleh. "Oh.. iya ada apa kak?" Tanya Petugas.
"Mbak itu, ma nanya, jual Headband?" Tanya Rea sopan. Petugas berdiri lau melihat sekitar.
"Oh... Ada, sini ikut" Ajak Petugas membuat Rea mengikutinya.
Ternyata ada disekitar tempat topi yang sedang trend. "Oalah! Bisa-bisanya aku gatauu" Geram Rea sambil menepuk jidatnya
"Terimakasih ya mbak" Ujar Rea dengan tersenyum. Petugas tersebut ikut tersenyum lalu pergi meninggalkan Rea.
Rea mencari Headband yang berwarna merah. Namun yang Rea temukan hanya sisa 1 warna merah. "Aduh... Koo cuma sisa satu, lainnya warna item" Rengek Rea sambil memegang Headband warna hitam.
KAMU SEDANG MEMBACA
R2
Teen Fiction[ LENGKAP ] Di SMA NEGERI GARUDA kelas XI Mipa 3 terdapat seorang gadis bernama Reana Marie biasa sipanggil Rea. Dia sosok yang baik hati, ceria, pintar, dan aktif. Dikelas Rea memiliki murid baru, dan murid itu adalah Bramasta Becker yang lebih se...