Bab 1

8.2K 619 75
                                    

--- Belonged To The Three Mafias --- *** Genre : Fanfiction Sub-g : Romance, Komedi, LGBTQ, Action, Thriler

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

--- Belonged To The Three Mafias ---
***
Genre : Fanfiction
Sub-g : Romance, Komedi, LGBTQ, Action, Thriler


Hari ini cuaca begitu cerah, matahari menyinari kota kuno Longxing di Chongqing. Di mana tempat itu dikenal dengan sejarah dan kebudayaan etniknya. Kehidupan paling nyaman di Chongqing mungkin ada di Longxing ini. Meskipun kotanya tidak besar, tetapi tempat itu memiliki pemandangan indah dengan udara yang segar. Di tempat itu para penduduknya sangat menggemari permainan mahjong.

Seperti pagi ini, di depan sebuah kedai kecil, terlihat beberapa pria paruh baya sedang asyik bermain mahjong ditemani secangkir kopi serta rokok. Di kota kuno ini juga banyak penduduk yang berjalan-jalan santai di pagi hari.

Longxing juga memiliki beberapa bangunan khasnya yang meliputi kuil kuno, desa kuno, balai leluhur, dan rumah jalanan tua. Kehidupan di kota itu berjalan lambat dan santai. Seolah waktu kembali ke Dinasti Ming dan Qing, para orang tua Chongqing berada di tempat itu. Mereka sudah tinggal di Longxing selama beberapa generasi dan menikmati kehidupan.

Dari dalam kedai, terlihat seorang pemuda tengah sibuk membersihkan meja sembari mendendangkan sebuah lagu. Sesekali pemuda itu terkekeh ketika mendengar umpatan salah satu pria paruh baya yang kalah bermain mahjong. Sebelum kedainya dibuka, Xiao Zhan menyempatkan diri untuk membersihkan semua meja dan mempersiapkan perlengkapan lainnya.

Pemuda itu adalah Xiao Zhan. Putra tunggal dari pasangan Xiao Ming dan Yang Mi. Pria berambut messy, dengan tubuh tinggi ramping serta senyum manis seperti gula yang membingkai wajah tampannya, membuat siapapun yang memandang pasti akan terpesona padanya. Tak terkecuali binatang-binatang.

Sejak kakeknya meninggal, Xiao Zhanlah yang meneruskan usaha rumah makan milik keluarga

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Sejak kakeknya meninggal, Xiao Zhanlah yang meneruskan usaha rumah makan milik keluarga. Keahlian memasak sang kakek menurun pada cucunya itu. Xiao Zhan sukses dalam hal mengolah makanan hingga membuat kedai itu ramai dikunjungi para wisatawan serta sebagian dari penduduk Longxing sendiri.

Belonged To The Three MafiasTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang