Should I?

12 1 0
                                    

Ngerasain juga ga sih, ada waktu-waktu tertentu di mana kita jadi down tiba-tiba?

Kayak... tiba-tiba aja diserang kesepian. Tiba-tiba kepala dipenuhi pikiran-pikiran yang bikin ga nyaman. Tiba-tiba sedih, marah, dan kesal sendirian.

Tiba-tiba kepikiran mau ... mati.

Rasanya, di saat-saat seperti itu dunia seperti sedang memunggungi kita. Orang-orang jadi terasa sepuluh kali lebih menyebalkan juga.

Mau teriak, tapi nanti dikira gila.

Mau cerita ... ceritanya ke siapa?

Mau diakhiri, tapi rasanya seperti berdiri di jalan tanpa ujung. 

Bingung, mau maju tapi jalan di depan kabutnya tebal. Kalau mundur ... ah sudah sejauh ini ternyata.

Haruskah aku istirahat dulu?

Atau... sekalian berhenti saja?

Thoughts of MineTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang