Seorang gadis cantik dengan rambut panjang sebahu sedang berkutat dengan laptopnya di bagian dekat jendela cafe. Saat sedang fokus dengan aktivitasnya, seseorang tiba-tiba menyapanya.
"Hai, boleh gue duduk di sini?" Tanya seorang cowok.
"Duduk aja, nggak ada yang ngelarang." Jawab gadis itu tanpa mengalihkan pandangan dari layar laptop.Setelah mendapat izin dari si gadis, cowok itu pun duduk di depan gadis tersebut sembari menikmati secangkir kopi yang dipesannya.
Merasa tidak mendapat respon apa-apa, cowok asing tersebut memulai pembicaraan. "Btw, lo, lagi ngapain? Serius banget kayanya?"
"Punya mata'kan? Liat aja sendiri." Balas gadis itu acuh.Dan cowok itu pun bangkit untuk melihat yang dilakukan gadis yang baru ditemuinya. "Novel? Lo, penulis novel? Cerita apa yang lagi lo buat?" Tanya cowok tersebut beruntun.
Sedangkan si gadis merasa kesal karena kecerewetan cowok asing itu. "Banyak omong, lo, ya jadi cowok? Gue jadi nggak bisa mikir tau nggak?!". seru gadis itu sembari membereskan laptopnya dan berlalu meninggalkan cowok bawel tersebut.
Sedangkan cowok itu menatap kepergian gadis yang baru saja ditemuinya dengan tatapan bingung.
"Emang gue salah ya? Kan gue cuma nanya doang?." Tanyanya menatap kepergian gadis itu.🐼
Part awalan nih gusy 😊
Lanjut part selanjutnya gusy
Happy reading kawan.>.<
KAMU SEDANG MEMBACA
Tentang Kita
Ficción General"LDR yang rumit itu bukan LDR yang beda kota atau negara, tapi LDR yang beda rumah ibadah." Kalimat itulah yang sesuai untuk pasangan yang satu ini, mereka saling mencintai namun karena suatu perbedaan yang membuat mereka harus memikirkan kedepannya...