*hai wattpaders~ jangan lupa support author dengan kasih vote yaa! boleh komen juga nih biar seru kita ngobrol, yuk bisa yuk!
"Yuna...udah siap belum sih?"
"sebentar, Bu, ini pakai kebaya nya susah banget"
Hari ini gue Wisuda dan akhirnya menyandang gelar S2. Iya, nggak kerasa kan udah 3 tahun? Tahun pertama belajar bahasa, 2 tahun berikutnya kuliah. Satu lagi...itu artinya pernikahan gue dan Kak Jeff udah 3 tahun juga. Haha.
"widih cantik banget anak Ayah"
"iya dong!"
"nggak nyangka akhirnya kamu bisa mewujudkan cita-cita kamu kuliah S2 di luar negeri"
"ini juga berkat Kak Jeff, Yah"
"nggak, ini berkat usaha kamu sendiri kok" kata Kak Jeff.
"jadi gimana udah lulus kuliah mau ngapain?"
"ngapain apa emangnya? Kalian mau nya Yuna kuliah lagi?"
"Ibu nggak setuju! Kasian dong Jeff nya nunggu kelamaan"
"nunggu?"
"masa kamu nggak ngerti? Kalian ini udah menikah 3 tahun, apa nggak kepikiran buat punya anak? Kakak kamu sebentar lagi ngelahirin anak kedua"
"ya udah tenang aja sih Bu, lagian kita berdua masih muda"
"justru itu bikin yang banyak!"
"emangnya gampang?!"
"ya makanya diusahakan dong"
"hmm iya-iya, mending sekarang kita berangkat"
Acara wisuda berlangsung lancar. Ada beberapa momen yang bikin gue menjatuhkan air mata. Gue bersyukur masih dikelilingi orang tua yang lengkap. Nggak lupa juga gue punya Suami yang luar biasa suportif.
"kesayangannya Ibu, sekali lagi selamat ya atas gelar S2 nya"
"Ayah juga bangga sama kamu, ingat! Ilmu nya harus bermanfaat"
"makasih juga karena Ibu dan Ayah masih bisa dampingin wisuda aku kali ini, pokoknya kalian harus sehat dan terus dampingin semua momen-momen penting Yuna!"
"pastinya!"
"oh ya, kita makan-makan dulu kan?"
"kayanya nggak akan keburu, soalnya ngejar pesawat"
"gimana kalau makan nya di Bandara aja?"
"nah setuju!"
Ayah dan Ibu harus pulang hari ini. Mereka lumayan lama di Korea dari sejak pemulihan gue setelah kecelakaan dan sampai wisuda. Mereka juga harus nememin Kakak gue yang mau lahiran.
-------
"aakhhhh, pegel"
"utututu kasian yang udah nyetir seharian, sini aku pijetin"
"pijetinnya sampai pagi ya!"
"males! Lagian tadi saya bilang buat gantian nyetirnya malah nggak mau"
"saya nggak akan biarin kamu nyetir lagi, saya masih trauma sama kecelakaan kamu yang kemarin"
"waktu itu kan gara-gara keadaan darurat"
"nggak pokoknya! Kamu lupa apa kata Ibu tadi?"
"apa?"
"kita harus mulai rencanain buat itu..."
"ohhh itu"
"oh doang?"
KAMU SEDANG MEMBACA
JUST AN AGREEMENT | JAEHYUN✓
Hayran KurguSebuah perjanjian konyol antara Jeffreyaksa Jung dan Yunara Shizennia yang mengatasnamakan pernikahan hanya demi keuntungan masing-masing. #1 REKOMENDASIWATTPAD 14-11-2023 Start: 21 September 2023 End: 09 Desember 2023 Status: On Going Copyright: ©a...