❄️Kok Bawa Orang Baru Ke Tempat Kita?❄️

988 219 15
                                    


Kok ada ya, orang habis putus setelah pacaran lama tapi biasa aja. Enggak ada galau-galaunya gitu.


Mendingan kalau pacarannya cuman satu atau dua tahun doang, ini pacaran sampai lima tahun lebih mirip macam menyicil rumah, tapi habis putus masih bisa haha-hehe.


Lah?


Kok iso?


Kamu boro-boro bisa haha-hehe. Malah kalau jalan entah sama siapapun, terus tetiba melewati jalan penuh akan kenangan, atau tempat-tempat yang sering kamu datangi.


Sudah mirip dengan lagunya Mas Joji, Glimpse of Us.

Said I'm fine and said I moved on.
I'm only here passing time in her arms.
Hoping I'll find.
A glimpse of us...


Berasa kaya reka adegan ulang sama mas Mantan. Ralat, Adek mantan. Kan tuaan kamu ketimbang dia.


Bahkan, itu anak-anak tongkrongan bilang. Kalau lagu tersebut, seperti lagu kebangsaan untuk kamu yang galau melulu.


Ya, gimana enggak galau?


Putus dengan alasan seperti itu, seakan-akan kamu yang salah. Padahal kan ada yang namanya 'komunikasi alias ngobrol' tapi kayaknya Hendery enggak tahu akan kegunaan tersebut untuk apa dan bagaimana.


Kaya ... Yasudah maunya putus toh karena sudah ada yang baru juga.


Ketika mantan sudah kalah pamor sama cabang yang baru.


Ya Allah, Gusti! Sakitnya tuh di sini!


Banyak yang kaget ketika mendengar kabar kalau kamu putus dengan Hendery. Katanya, hubungan kalian keliatan adem ayem dan baik-baik aja, kok tetiba bubar jalan begitu aja.


Terus mereka juga bilang, 'Pantesan sekarang Aheng kalau pergi jalan sama gandengannya yang baru. Enggak sama elo lagi. Ternyata sudah putus toh.'


Dia sudah bawa gandeng baru. Kamu? Galau kalau ke inget momen putus kemarin.


Gara-gara hal itu juga, Nano semakin gencar untuk mengenalkan kamu dengan teman dekatnya itu. Sejak kemarin-kemarin sebenarnya, tapi karena ada banyak hal yang harus diurus, pekerjaan sosok tersebut ada banyak. Sampai detik ini pun belum ada waktu untuk saling bertemu.


Tadinya mumpung malam ini malam Minggu, Nano sempat atur jadwal. Nyaris berhasil kalau bukan karena pihak cowok itu enggak mengingkari janji.


'Maaf banget, No. Hari ini gue enggak bisa jadi ketemuan. Ada urusan di kerjaan. Jadi kemungkinan sampai malam gue masih kerja. Nitip salam aja ya buat temen lo. Lain kali gue berusaha menepati janji.'


Orang sibuk, maklum. Sabtu pun tetep urus pekerjaan.


Yasudah, lagian juga kamu biasa aja enggak marah. Terus belum siap untuk memulai sama yang baru. Masih galau kepikiran orang lama.


Bodoh kalau enggak paham dengan maksud serta tujuan dari Nano. Kamu paham betul kenapa sahabat laki-lakimu itu sejak kemarin berusaha mengatur pertemuan.


Ada udang, ketemu terigu jadilah bakwan.


Intinya begitu sih. Nano ingin kamu move on dengan sosok baru, tapi rasanya enggak pantas. Masa lalu kamu belum kelar. Kenapa dilampiaskan ke orang baru.


Yakan?


"Lo mau makan di mana ini? Kalau enggak mau di tempat yang gue atur buat janjian, bilang sekarang. Biar enggak mendadak."


NCT Husband Series 💚 Hendery 💚 Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang