2. hari pertama.

22 4 0
                                    

Seperti kemarin, pagi ini Aileen kembali membuatkan galang bekal, dan dia gak akan lupa lagi untuk memasukkan bekalnya ke dalam tas.

"Udah mau berangkat kak?" Tanya bunda.

"Iya Bun." Jawab aileen.

"Pagi banget, tumben?"

"Hari ini kakak ada jadwal piket, jadi kakak harus berangkat lebih pagi, jalan ya Bun." Ucap aileen lalu pamit dan jalan ke luar rumah.

Selain karena piket aileen sengaja berangkat pagi-pagi supaya ia bisa jalan ke sekolahnya, gak naik angkot. jadi dia bisa menikmati udara segar di pagi hari ini.

"Udaranya enak banget.." gumam aileen.

Aileen berjalan lumayan santai, melihat ke kanan dan ke kiri, belum banyak motor ataupun mobil yang berlalu lalang, munkin karena masih terlalu pagi.

Hingga tak terasa kini aileen sudah sampai di sekolah, tersenyum manis lalu menyapa teman temannya yang baru datang juga.

Saat melihat seseorang aileen langsung menghampirinya.

"Na, kamu liat galang gak?" Tanya Aileen.

"Set Len, masih pagi udah nyariin pujaan hati aja wkwk." Ucap temannya itu.

"Iya, mau ngasih bekal, aku buat bekal soalnya buat dia, temenin aku nyari dia yuk." Ajak Aileen.

"Seenggaknya taro tas kamu dulu."

"Nanti aja, ayok buruan." Ajak Aileen lalu menarik tangan temannya.

"Mau kemana dulu?"

"Ke.. kelasnya?" Ucap aileen.

"Kuyy." Mereka berjalan berdampingan menuju kelas Galang.

"Permisi.." ucap aileen lalu menengok ke dalam kelas.

"Kenapa neng cantik?"

"Dam, galang udah Dateng belum?" Tanya Aileen.

"Belum neng, dia mah datengnya paling lama, kenapa?"

"Gak papa, yaudah makasih yaa.." ucap aileen lalu pergi.

"Gaada Len?"

"Enggak, yaudah aku ke kelas dulu yaa, mau Piket bayyy.." aileen berpamitan lalu berjalan ke kelasnya.

"Selamat pagiii!" Ucap aileen ketika memasuki kelas.

"Pagi cantikk."

"Eh tumben banyak yang udah Dateng." Kaget Aileen.

"Biasa Len, pada belum ngerjain tugas." Ucap salah seorang teman kelasnya.

"Owh.." ucap aileen, menaruh tasnya lalu mengambil sapu dan mulai menyapu lantai kelasnya.

"Len, tugas kemaren udah?"

"Udah, kenapa? Mau liat?" Tanya Aileen.

"Iyaa tau aja deh, hehe.."

"Ada di tas, ambil aja, aku lagi nyapu." Ucap aileen.

"Oke, makasih beb."

"Sama sama."

° 7 DAYS °

"Baik, jam pelajaran saya telah selesai, dan sekarang waktunya istirahat, selamat istirahat, saya permisi." Ucap gue yang mengajar.

"Mau kemana Len sekarang?" Tanya teman sebangku Aileen.

"Gatau, kayaknya di kelas aja deh, aku males jalan." Jawab aileen.

"Len! Kamu di cariin nih." Ucap teman kelas Aileen.

"Sama siapa?" Tanya Aileen.

"Galang." Jawab temannya.

"Oke, makasih." Aileen buru buru bangkit dari duduknya lalu berjalan ke luar kelas.

"Hai?" Panggil Aileen.

"Halo, kata temen kelas gue tadi pagi lo nyariin gue ya? Kenapa?" Tanya gara.

"Iyaa, mau ngasih bekal yang aku janjiin kemarin, tunggu." Ucap aileen lalu kembali ke dalam kelas.

"Dia beneran buatin gue bekal? Lucu banget." Gumam galang.

Tak lama Aileen kembali dengan sebuah kotak makan di tangannya.

"Ini." Ucap aileen menyerahkan kotak makan itu.

"Makasih."

"Sama sama, yaudah aku ke kelas lagi ya, selamat menikmati." Ucap aileen.

"Temenin gue makan." Ucap gara.

"Hah?" Bingung aileen.

"Ayo temenin gue makan di taman belakang." Ajak galang yang akhirnya disetujui Aileen.

Dan di sini mereka sekarang, di taman belakang sekolah.

"Makasih ya udah repot-repot mau bikinin gue bekal." Ucap galang.

"Gak repot kok, kan kemauan aku sendiri, kecuali kemauan kamu." Ucap aileen.

"Semoga suka yaa, aku gak tau apa yang kamu suka, jadi aku buatin nasi goreng sama aku taro buah." Ucap aileen.

Galang membuka kotak makan pemberian Aileen. "iya, gapapa, gue suka ini juga kok, makasih ya." Ucap galang.

"Iya, sama sama." Ucap aileen.

Galang pun mulai makan, di dalam hatinya ia tak berhenti memuji rasa makanan yang Aileen buat, karena rasanya emang seenak ituu!!

"Enak gak?" Tanya Aileen.

"Enak kok, enak banget malah." Jawab galang membuat Aileen tersenyum.

"Oh iya, lo sejak kapan suka sama gue?" Tanya galang.

"Gatau bisa di bilang lama apa enggak, tapi ya gitu deh.." jawab aileen.

"Kenapa bisa suka sama gue?" Tanya galang lagi.

"Kenapa ya?? Aileen juga gak tau." Jawab aileen.

"Owh.." ucap galang.

Tak terasa mereka mengobrol lumayan lama, galang juga sudah menghabiskan makanan dari Aileen.

"Makasih ya buat makanannya, gue suka." Ucap galang.

"Iyaa, sama sama."

"Ini gue bawa dulu, nanti gue cuci di rumah, besok gue balikin." Ucap galang.

"Okkeiii."

"Udah mau bel, balik ke kelas yuk, makasih lagi udah mau nemenin makan, semangat belajarnya." Ucap galang.

"Pastiiii gimana gak semangat kalau udah di semangatin sama kamu?" Ucap aileen, tentu hanya kata pertama yang ia ucapkan.

Dan mereka berpisah ketika Aileen sampai di depan kelasnya.

Bersambung..

Temponya kecepetan gak sih? Kayak MASA LANGSUNG BISA DEKETTTT GITU LOHHHH..

tapi gapapa, semakin cepat semakin baik bukannn, akutuh mau cepet cepet tampilin sifat bucinnya Galang tauuuu gak sabar bangettt!!!!

Btw jangan lupa tungguin next chapter ya, soalnya bakal seru sih apalagi di chapter 4/5 eh? Jadi spoiler dehh wkwk

7 days. || Wonruto [Completed]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang