My Everthing

1.8K 115 23
                                    

Second Chance

Genre : Romance , Drama

Rate : T+

Pairing : ChanStal

Part : 11/?

Warning : Straight , Miss Typo(s)

Summary : Dia hanya bisa merenung ketika menyadari segala kesalahannya. Tidak, perasaan itu terlalu menyalahkan kebodohannya sendiri. Lalu sekarang, apa yang dia dapat? Ada dua hati yang mungkin akan ia sakiti. Namun, jika ia terus diam dan membiarkan segalanya berjalan tanpa tindakan berarti, ialah yang akan lebih tersakiti. Hingga saat ini, dia hanya bisa menyalahkan keputusan bodoh yang pernah ia ambil. Mungkinkah, mungkinkah ia akan mendapat kesempatan untuk memperbaiki segalanya di saat ia ingin kembali menata kisah cintanya?

Disclaimer : Saya hanya meminjam nama dari mereka. Ini hanya sebuah fanfiction dari fans untuk fans dengan kemampuan menulis yang standar-standar saja. Jadi saya membuatnya berdasarkan imajinasi. Not alowed to bashing the cast or other, please! UNLIKE DON'T READ!

Music : My Everything by CSJH a.k.a The Grace

"Krystal!"

Suara tenor tiba-tiba membahana, membuat Krystal menoleh ke belakang dengan gerakan cepat. Sebelah matanya memicing ketika mendapati sosok Sehun berjalan ke hadapannya.

Lelaki itu berjalan dengan langkah tenang ke arahnya. Setelah sampai di hadapan Krystal, tanpa gerakan ragu ia pun menyambar pergelangan tangan Krystal dan membawa perempuan bertubuh mungil itu ke dalam pelukannya. "Saranghae," ucapnya. "Mianhae."

Mata Chanyeol terbelalak selebar mungkin melihat dua orang dewasa yang berpelukan di depannya. Reflek ia pun menutupi dua kelopak mata Chansoo. Kini di benaknya muncul suatu pertanyaan baru yang berkecamuk.

Sebenarnya, 'siapa' lelaki itu?

"Oo-oppa," Krystal yang merasa diperhatikan oleh Chanyeol pun mulai bergerak dalam kungkungan Sehun. Tidak mungkin ia membiarkan Sehun terus memeluknya di depan Chanyeol-dan Chansoo. Dengan gerakan perlahan ia pun melepas rengkuhan Sehun. "Geumanhaejyo .."

Sehun yang menyadari seseorang memperhatikan mereka kini mulai beringsut melepaskan pelukannya. Pandangannya merendah saat ia mendapat pandangan penuh tuntutan dari Krystal. Dua telapak tangannya mencengkeram erat dua lengan Krystal lalu mendesah penuh penyesalan. "Mianhaeyo .."

"Gg-gwaenchanha ..," Krystal mundur beberapa langkah. Ada suatu rasa canggung yang menyelimuti hatinya ketika memandang wajah Sehun dengan tatapan seperti itu. Ia tersenyum tipis, perlahan-lahan ia mulai menjauh dari tempat Sehun berdiri. "Aku harus pergi, oppa. Annyeong .."

Dengan segera Krystal berbalik lalu melangkah secepat-cepatnya. Pandangan perempuan itu mengedar ke penjuru lorong-berharap menemukan sosok Chanyeol dan Chansoo. Sebenarnya, ketika ia tengah berada di pelukan Sehun beberapa menit yang lalu, ia mendengar derap langkah kaki Chanyeol yang menjauh darinya. Sepertinya akan ada salah paham.

Apa ia harus menjelaskan semuanya kepada Chanyeol?

~OOO~

Krystal dan Sulli terlihat duduk santai di sebuah kursi café. Seorang anak kecil yang berpakaian seragam pun turut meramaikan perbincangan dua sahabat karib tersebut. Mereka baru saja berbelanja di suatu pusat perbelanjaan sepulang dari mengajar. Lalu pada akhirnya Sulli memutuskan untuk mengisi perut sebelum pulang.

Second Chance (ChanStal)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang