jadi?

165 9 0
                                    

yang paling ingin aku lakukan adalah menghabiskan pagi dengan hal-hal yang sia-sia tetapi menyenangkan

seperti membuat kopi dengan cangkir yang kecil
kopi yang segera dingin karena udara yang membungkus
kemudian melihatmu yang masih terlelap
lalu menggeliat kemudian membuka mata

tapi?
pagiku kini serba geradakan
bangun 20 menit sebelum bekerja
membaca pesanmu yang selalu mengingatkan untuk sarapan
kemudian mandi masih dengan mata yang berat
semua yang kuutarakan sebelumnya masih menjadi cita-cita

jadi?
yang paling aku inginkan kapan kita wujudkan?

Kata-Kata Panjang untuk KekasihkuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang