Aku dan kamu adalah bilangan tak terhingga
Karena perasaan kita bukanlah ilmu pasti
Yang bisa diukur dengan macam-macam rumusPerasaan kita adalah keriuhan dari gema-gema
Karena aku yang memanggilmu
Dalam suara yang menggaung pada lereng-lereng bukitKita adalah sepasang kekasih yang sewajarnya
Tapi kita selalu punya sesuatu di batas kewajaran-kewajaran yang dimiliki pasangan lain
Karena kita adalah kita
