First School♡

402 15 1
                                    

Hari sudah pagi. Jam sudah menunjukan pukul 05.00 KST. Hyera sedang membereskan perlengkapan untuk sekolahnya hari ini,sedangkan nana ia baru saja mandi. Ya kalian tahu kemarin saja nana susah untuk dibangunkan, kalau bukan karna hyera yang bilang ada yesung di depan pintu apartemennya, mungkin nana tidak akan bangun. Untung saja hyera tidak harus melakukan itu lagi. Nana bangun dengan sendirinya sebelum hyera ingin membangunkan nana dengan menyiramnya dengan air. Kalian tahu airnya sangat dingin, jadi saat disiramkan pasti akan langsung bangun, baguslah nana bangun, jadi hyera tidak usah repot repot melakukan hal kejam seperti itu pada temannya.

Hyera POV

Hari ini hari pertama sekolah dan pastinya tidak boleh terlambat, karna kata pendamping kita harus memakai bus umum, supaya nantinya tidak harus diantar oleh pendamping, karna pendamping hanya akan mendampingi ku dan teman temanku sampai satu minggu aku bersekolah disana. Seterusnya kita semua ditinggal, ya hitung hitung juga belajar untuk mandiri.

"Na, ayoo nanti kita ditinggalin lagi. Dandan mulu ."
"Iya bentar lagi aku mau pake parfume dulu biar para cogan dikorea suka "
"Dasar centil banget sih . Ampun dah"
"Bodo. Udah ayo udah selesai nih . Kajja"
"Oke."
Setelah itu aku langsung pergi ke lobby, ya kali ini kita berdua tidak terlambat, malah cukup cepat. Setelah menunggu temanku yang lain. Kami semua langsung menunggu dihalte untuk tujuan ke sekolah ku. Hannyoung High School.

Setelah mereka semua kumpul, pendamping mereka langsung menginstruksikan mereka semua untuk ke halte terdekat. Diperjalanan mereka diisi oleh penjelasan tentang jalan kesekolah mereka. Karna nantinya setelah seminggu bersekolah, mereka akan ditinggal oleh pendamping mereka. Jadi mau tidak mau mereka harus menghafal semuanya. Ya walaupun jaman sekarang sudah ada google maps. Tapi tetap saja terkadang google maps tidak menunjukan ke arah yang benar. Setelah diperjalanan mereka, diisi oleh penjelasan pendamping mereka akhirnya sampai. Dan setelah sampai mereka diantar ke kantor sekolah untuk mencari tahu kelas apa yang akan mereka dapatkan.

Nana POV

Sekolah ini benar benar indah. Ah aku yakin instagram ku akan penuh dengan foto ku disini. Karna mau foto dimana saja terlihat bagus. Ah aku sangat menyukai sekolah ini. Setelah itu aku jalan ke kantor sekolah ini, dan menunggu diluar sedangkan pendamping ku menanyakan kelas apa yang akan aku dan temannku dapatkan. Dan tidak lama pendamping ku keluar dan langsung mengumumkan. Ah beruntung aku sekelas dengan hyera. Aku mendapatkan kelas 2-3 ah senang sekali. Setelah itu aku dan teman temanku mendapatkan instruksi untuk ke kelas masing masing dan tentunya dengan wali kelas itu sendiri. Aku dan hyera mendapatkan wali kelas yang sungguh cantik, dan baik namanya "Kim Yerin" ah dia cantik dan anggun sekali. Aku rasa dia masih muda, ah aku senang bisa mempunyai wali kelas sepertinya. Dan tidak terasa aku dan hyera sudah sampai didepan kelas ku yang baru.

"Ah hyera, dan nana kalian tunggu disini dulu ya. Nanti jika ibu sudah memanggil kalian. Kalian langsung masuk dan perkenalkan diri kalian masing masing arraseo?
"Ne sonsaengnim"
"Selamat pagi."
"Pagi"
"Ah iya saya kesini hanya ingin memperkenalkan siswa yang menjadi penggati teman kalian yang melakukan pertukaran pelajar di indonesia, hyera, nana perkenalkan dirimu"
"Ah annyeonghaseyo jeoneun Maynanda Naomi imnida. Ah kalian bisa memanggilku nana. Kim nana,kamshamida . Bangawoyo."
"Ah annyeonghaseyo jeoneun Keyla Anastasia Putri  imnida. Kalian juga bisa memanggiku hyera. Byun hyera, Bangawoyo. Kamshamida"
"Annyeong hyera, annyeong nana"
"Ah hyera kau bisa duduk dengan hyerin, dan nana kau dibelakang nya hyera, kau duduk bersama yura"
"Ah ne kamshamida sonsaengnim"
"Oke hanya itu saja. Saya berharap kalian bisa berteman baik dengan hyera dan nana. Dan tolong bantu mereka jika mereka kesulitan arraseo?"
"Ne"

Setelah hyera dan nana berkenalan mereka ke tempat duduk mereka masing masing. Hyera dengan hyerin dan nana dengan yura.

"Hai"
"Hai hyera-ssi. Ah biar aku memperkenalkan diriku. annyeonghaseyo jeoneun Jung Hyerin imnida. Panggil saja hyerin. Senang berkenalan denganmu hyera-ssi. Ah nama kita mirip yah"
"Ah iya kita memiliki nama yang mirip. Senang berkenalan denganmu hyerin-ssi"
"Hai nana"
"Hai"
"Ah iya annyeonghaseyo jeoneun Kang Yura imnida. Kau bisa memanggilku Yura."
"Ah iyaa. Senang berkenalan denganmu yura-ssi"
"Ne nana-ssi"

After Meet You [Completed]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang