Brothers
Main Cast : Kim Myungsoo I Bae Suzy I Kim Woo Bin
Other Cast : Roxanne Cho (Cho Chae Won) I Choi Minho I Lee Ji Eun I Jang Woo Young
Genre : Sad, Angst, Romance
Length : Chaptered
Poster & Storyline : Rosaliaaocha
**
What will you Choose, Destiny or Love?
**
Ep. 19 : You're Mine
**
"Ti... tidak apa-apa. Aku..."
Woobin mengulurkan jemarinya pada pipi Suzy yang sudah mulai basah karena air matanya yang tak dapat lagi dia tahan. Suzy jelas sangat hancur dan kacau sekarang. Pesan Myungsoo terasa membunuhnya perlahan. Udara di sekitarnya seolah habis. Dia tak lagi bisa bernafas rasanya.
"Kau menangis." Ucap Woobin. "Padahal aku belum tuntas mengatakannya."
"N... ne?"
Woobin terkekeh geli. Seperti yang disukainya selama ini, ekspresi wajah Suzy selalu menarik baginya. Termasuk kali ini. Melihat gadis itu dipermainkan olehnya, membuat dia gemas sendiri.
"Dia bilang... 'Jika kau bersikeras untuk menunggu, maka aku akan..."
"Menjadikanmu istriku, Bae Suzy."
Kedua mata Suzy melebar. Tubuhnya menegang saat mendengar suara yang begitu dirindukannya itu. Kim Myungsoo, lelaki itu tengah tersenyum ke arahnya dan berdiri tegap di belakang tubuhnya.
"Ck... kenapa kau datang sekarang, sih." Gerutu Woobin pada kehadiran Myungsoo. "Dan apa? Istri? Kau berniat melangkahiku?"
"Ah, hyung. Jangan menggodanya begitu! Sejak kapan aku mengirim pesan macam itu. Aku tak mungkin mengatakan hal seperti itu. Lagipula selama ini aku juga tak mengirimi-mu pesan apapun kecuali untuk minta maaf tempo hari." Gerutu Myungsoo kesal. "Jangan dengarkan kata hyung, dia itu hanya iri pad..."
"PABBO!"
Suzy menggeram kesal. Dia memeluk Myungsoo tiba-tiba sambil berteriak dan memukul-mukul punggung Myungsoo ditengah isakannya. Suzy menangis. Melepaskan semua perasaan yang selama ini berkecamuk di dalam hatinya. Dia rindu, cemas, khawatir, merasa bersalah, dan berbagai perasaan tak jelas lainnya. Tiga bulan lamanya dia harus menunggu ketidakpastian dari Myungsoo. Bakan sekedar kabar dari pria itu tak dapat dia ketahui.
"Maafkan aku. Sungguh. Aku tak bisa memberi siapapun kabar. Tak hanya kau. Eomma dan Roxanne juga tak kuberi kabar apapun. Jadi jangan iri dan merasa kesal." Jelas Myungsoo sambil mengelus punggung Suzy lembut. "Jangan menangis! Aku mengerahkan segala-nya untuk bisa berada di sini."
"Bohong." Sela Woobin.
"Hyung, pergilah! Beri kami waktu berduaan saja!"
"Tidak mau. Ini acara Roxanne tahu. Jangan buat acaramu sendiri di sini!" Geram Woobin tak senang.
"Bilang saja kau iri!"
"Iya aku iri! Kembalikan Suzy-ku!"
"Ini Suzy-ku! Jangan menyentuhnya!"
Kakak beradik itu saling bercanda. Mereka saling mengungkapkan kekesalannya satu sama lain dengan cara seperti anak kecil. Membuat Suzy mau tak mau mengeluarkan lagi tawa kecilnya.
"Kau harus jelaskan apa yang terjadi padanya, Myungsoo-ya."
"Aku mengerti hyung. Ada banyak hal yang aku harus jelaskan padanya." Ucap Myungsoo. "Jadi berikan waktu untuk kami berduaan saja. SE-KA-RANG!"
![](https://img.wattpad.com/cover/79453475-288-k410475.jpg)
YOU ARE READING
BROTHERS [COMPLETED]
Fiksi PenggemarCast : Kim Myungsoo I Bae Suzy I Kim Woobin Genre : Sad, Angst, Romance Length : Chaptered Poster & Storyline : Rosaliaaocha ** "What will you Choose, Destiny or Love?" ** Kisah tentang cinta segitiga. Antara kakak-beradik (Woobin-Myun...