ZUHUD

1.8K 77 1
                                    

BATAS KESETIAAN DUNIA

Beberapa diantara kita nampak bersusah payah bekerja keras..

Sebagian lainnya sampai harus menipu, korupsi, dan kecurangan semisal hanya untuk..

(merenung kembali)... bekal dunia atau akhirat kah..?

Padahal...

A. Tak Akan Wafat Sebelum Tuntas

Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Sesungguhnya tidaklah seseorang akan wafat hingga habis seluruh (ketetapan) rizkinya.

ﻭﺇﻥ ﺃﺑﻄﺄ ﻋﻨﻬﺎ، ﻓﺎﺗﻘﻮﺍ ﺍﻟﻠﻪ ﻭﺃﺟﻤﻠﻮﺍ ﻓﻲ ﺍﻟﻄﻠﺐ

Apabila rizki ditangguhkan, maka bertakwalah kalian kepada Allah dan perbaguslah dalam mencari (rizki)

ﺧﺬﻭﺍ ﻣﺎ ﺣﻞ ﻭﺩﻋﻮﺍ ﻣﺎ ﺣﺮﻡ

Ambillah yang halal dan tinggalkan yang haram.."

[Shahih, HR Ibnu Majah: 2144, al-Baihaqi, Ibnu Hibban: 3239]

Padahal..

B. Dunia Tidak Dibawa.

Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda,

يَتْبَعُ الْمَيَّتَ ثَلَاثَةٌ: أَهْلُهُ وَمَالُهُ وَعَمَلُهُ، فَيَرْجِعُ اثْنَانِ وَيَبْقَى وَاحِدٌ

“Seseorang yang meninggal dunia akan diiringi oleh tiga hal: keluarga, harta, dan amalnya.

🔹Dua akan kembali, satu yang tetap tinggal bersama..

فَيَرْجِعُ أَهْلُهُ وَمَالُهُ وَيَبْقَى عَمَلُهُ

🔹Adapun yang kembali adalah keluarga dan hartanya.

🔹Sedangkan yang menetap (bersamanya) yaitu amal..”

[HR. al-Bukhari: 6514, Muslim: 5]

Dunia tak pernah setia.. Bahkan mereka akan meninggalkan di saat kita meninggal..

Lalu mengapa kita sampai mati-matian mencari sesuatu yang tidak dibawa mati..?

-sahabatilmu-

•┈┈•❀❁🍃🌷🌼❣🌼🌷🍃❁❀•┈┈•

♻ Yuk Share...! Semoga Manfaat.

بارك الله فيكن وزادكن الله علما نافعا

آمِينَ.. ✨💐

CERPEN REMAJA MUSLIMAH Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang