🍬 Puasa 🍬

120 4 0
                                    

Kata Ustadz Adi Hidayat, hanya di bulan Ramadhan Allah memberikan keutamaan melebihi keutamaan di bulan-bulan lainnya

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Kata Ustadz Adi Hidayat, hanya di bulan Ramadhan Allah memberikan keutamaan melebihi keutamaan di bulan-bulan lainnya. Apa saja keutamannya?

Pertama (1)✒

Dalam hadits Al-Bukhari dari Kitabusshiyam dijelaskan: "Puasa itu ibadah yang khusus dikerjakan untuk-Ku dan Aku yang mengukur kadar pahalanya. Sedangkan setiap kebaikan yang dikerjakan padasaat itu dilipatgandakan 10 pahalanya dari hari-hari yang lainnya."

Artinya, kalau kita membaca Alquran, 1 hurufnya diganjar 10 kebaikan. Baca Alif Lam Mim (3 huruf), kita dapat 30 pahala. Di bulan Ramadhan dikalikan 10 kali lagi. Di setiap hurufnya biasanya dapat 10, di bulan Ramadhan kita mendapat 10 kali lagi. Begitu juga salat di bulan Ramadhan. Jika salat berjamaah diganjar 27 derajat, maka di bulan Ramadhan dikali 10 lagi.

"Jadi, kalau kita nanti memasuki Ramadhan tidak ada dorongan atau semangat mengerjakan amal saleh. Tidak tergerak untuk mengerjakan kebaikan, baca Quran tidak punya semangat, salat tidak tergerak untuk berjamaah, infak tidak terdorong untuk mengeluarkan harta. Maaf, maka Anda akan rugi besar pada saat itu karena kita akan menunggu untuk Ramadan berikutnya. Berita kurang baiknya tidak ada yang menjamin kita bisa hidup di Ramadhan berikutnya," terang Ustaz Adi Hidayat.

Kedua (2)

Keutamaan lain di bulan Ramadhan yaitu meningkatkan iman dan melipatgandakan pahala. "Setiap harinya pahala, malamnya pahala, siangnya pahala, sorenya pahala dan digandakan 10 kali lipat di hari biasa. Semua ini tidak ditemukan di bulan lain selain Ramadhan. Jadi mari siapkan mental dan jika tidak mencontoh amalan dan kebiasaan Nabi maka Anda akan rugi," kata Dai kelahiran Pandeglang, Banten itu.

Ketiga (3)

Keutamaan lain adalah hanya di bulan Ramadhan yang waktunya sekejap hanya semalam saja. Namun pada malam itu Allah melipatgandakan pahala lebih dari 1000 bulan. "Bukan 1000 bulan, tapi lebih dari 1000 bulan. Seperti kata Allah, puasa kerjakan untuk-Ku, Aku yang memberikan pahala untuknya," papar ustaz yang pernah kuliah di UIN Syarif Hidayatullah itu.

Dan masih banyak lagi

Ambil hikmahnya❤
Source : https://ramadan.sindonews.com/read/1306102/69/ustaz-adi-hidayat-perhatikan-ini-sebelum-puasa-ramadhan-1526390202

- - -

Happy Ramadhan to all Muslims in the whole wide world 💖 May Allah blesses you all

Kamis, 17 Mei 2018
1 Ramadhan 1439 H

~***~

💤Bahaya Tidur Setelah Sahur💤

Berikut penyebab kenapa seseorang tidak dianjurkan kembali tidur setelah makan sahur.

• Pertama, gangguan lambung/asam lambung. Setelah mengonsumsi makanan (termasuk sahur), sistem pencernaan memerlukan beberapa waktu untuk mencerna dan menyerap nutrisi yang ada di dalam makanan tersebut. Ketika seseorang tidur setelah makan (sahur), apalagi dalam posisi terlentang, pencernaan menjadi melambat atau sulit bekerja. Akibatnya, timbullah nyeri di ulu hati dan panas yang menyebar ke dada dan tenggorokan karena meningkatnya asam lambung.

• Kedua, terjadinya refluks. Merupakan penyakit yang timbul akibat kelemahan dari katup antara lambung dan kerongkongan. Hal ini menyebabkan asam lambung naik ke dalam kerongkongan dan menimbulkan gejala berupa rasa terbakar di dada.

• Ketiga, terserang stroke. Tidur setelah sahur dipercaya meningkatkan resiko terkena stroke. Berdasarkan penelitian ditemukan bahwa orang yang memiliki jeda paling lama antara makan dan tidur mempunyai risiko terendah terkena stroke.

• Keempat, sakit kepala. Jika kita tidur setelah shalat subuh, dan ketika bangun bagian leher akan terasa sakit dan kaku, bahkan terkadang bukan kesegaran yang didapat, namun sebaliknya. Lalu akan terasa sakit kepala bagian atas atau kepala bagian belakang selain berbahaya dari segi kesehatan, tidur setelah sahur membuat terhalangnya pintu rezeki.

Dalam hadits yang diriwayatkan oleh Abu Daud, bahwasannya Rasulullah bersabda : "Ya Allah, berkahilah umatku di waktu paginya."

Dalam hadits tersebut Rasulullah mendoakan keberkahan bagi umatnya yang bangun di waktu pagi Dan yang terakhir, menjadi malas dan Kehilangan semangat. Biasanya ketika tidur usai sahur atau menjelang pagi, tubuh akan terasa lemas dan kehilangan semangat untuk melakukan aktivitas.

..
Maka sebaiknya mengisi waktu pagi setelah subuh dengan ibadah, berdzikir, membaca Al-Qur'an atau bisa juga kita gunakan waktu pagi untuk membersihkan rumah. Bisa di pastikan waktu berikutnya, insya Allah kita akan terlihat lebih segar dan bersemangat. Baik secara medis ataupun secara ruhiyah.


Ambil hikmahnya❤
Source : BC WhatsApp

Silahkan VOTE & SHARE jika dirasa bermanfaat.

Senin, 2 Juli 2018

Islamic Notes and Life LessonTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang