Part VIII

63 4 0
                                    

"Ly.... Dari semenjak kita bertemu, aku kagum pada sikap mu yang terlihat cuek tapi kamu care sama yang lain, aku kagum pada semua sifat mu ly kelebihan atau kekurangan mu, dan seiring berjalannya waktu, rasa kagumku ini menimbulkan benih cinta yang tertanam di hati ini ly.., akhlakmu yang mulia membuatku semakin yakin untuk mengejarmu.. Tapi.. Aku takut rasa cintaku ini suatu hari bisa membuat hati mu terluka, tapi di balik itu semua aku sangat takut akan kehilangan dirimu ly.. "Kata Roy dengan sungguh-sungguh.

(Tersenyum) "Roy... Aku ingin bicara sama kamu

"Eh.. Eh.. Liat tuh Railly ngigau, kalimatnya jelas banget lagi di ucapin nya.buruan rekam, kejadian langka nih. "Kata Ayu. 

Jika kamu jodohku maka kamu akan tetap bersamaku ribuan samudra akan kita sebrangi bersama, walau ombak laut menerjang memisahkan, tapi takdir akan mengikat kembali menyatukan.. Dan jika kamu bukan jodohku maka mungkin kita memang tidak ditakdirkan bersama, tapi setidaknya kisah kita pernah terlukis menjadi salah satu warna indah pelangi kehidupan. Roy aku akan berusaha untuk menghilangkan ketakutanmu itu, karena aku juga punya cinta sama sepertimu, dan aku siap menerima apapun akhirnya dari semua itu......"Ucap Railly. Zzzzz

"Udah belum yu? "Tanya Sintia.

"Iya udah nih, simpen jangan sampe ilang, harta karun berharga Railly tuh.. Hahaha.. "Jawab Ayu.

"Haha oke udah gue save nih, tinggal nunggu tanggal mainnya aja.. Udah yuh masih malem juga tidur lagi. "Kata sintia. Sambil cekikikan.
                               ***
"Roy... Roy... ROY..!! "Railly membuka mata terbangun dari mimpi indahnya sambil mengatur nafas.

"Oh... cuma mimpi toh, kok kecewa ya, gue gak sampe ngigau kan bahaya kalau mereka berdua tau, mau di taruh dimana muka gue coba, kenapa harus Roy sih yang gue mimpiin.. "Ucap Railly sambil menepuk jidat.

"Udah mau subuh, Ayu...... Sintia.. Bangun udah mau subuh nih yuk buruan siap-siap. "Kata Railly membangunkan kedua temannya itu.

"Hmmmmm..... Udah subuh aja, perasaan baru tidur 5 menit yang lalu deh.. Hoaaam.. "Kata Sintia sambil mengumpulkan nyawa sebelum bangkit untuk duduk.

"Iyaa nih masih ngantukk.. "Sambung Ayu...

"Yaah makanya jangan begadang terus, udah ah yuk buruan..!! "Kata Railly..

"Iyaa... "Jawab Ayu dan Sintia serempak.
                                  ***
"Selamat pagi Anak-anak, sebelum kita melanjutkan ke acara selanjutnya, sebaiknya kita senam pagi dulu, setelah itu baru sarapan. "Kata Mas Adi.

Seluruh siswa-siswi SMK BINAAN BOGOR pun melaksanakan senam pagi bersama-sama. 

"Ia Anak-anak kita sudah melaksanakan senam pagi selanjutnya kita akan sarapan tetapi sebelum itu,tak baik kita sarapan dengan keadaan lingkungan kotor, jadi sebaiknya kita bersih-bersih terlebih dahulu. "Terang Pak Anton.

"Ya jadi sekarang kalian bersihkan sampah yang ada di sekitar tenda kalian. Jangan sampai ada yang tersisa. "Lanjut Mas Adi.

Seluruh siswa/i pun menuju tenda masing-masing untuk bersih-bersih dan beristirahat mengumpulkan tenaga untuk acara mencari jejak nanti. Di kesempatan kali ini Railly memilih untuk berkumpul bersama sahabat-sahabatnya.

"Ly gimana ada kejadian unik gak? "Tanya Clara

"Gak ada tuh biasa aja"jawab Railly

"Yah masa sih gak ada kemajuan? "Tanya Dewi

"Kemajuan apa?? "Jawab Railly bingung.

"Ya kemajuan hubungan lo sama Roy lah. "Jawab Clara dan Dewi serempak.

"Ih apaan sih. "Kata Railly dengan wajah memerah.

"Waah kayaknya ada kemajuan nih ra, wajah Railly langsung merah gitu. "Ledek dewi.

"Coba liat ly,liat muka lo dong sini gue mau foto jarang-jarang nih seorang Railly Agnesia wajahnya memerah malu karena cinta. "Kata Clara cekikikan sambil menyiapkan kamera untuk mengambil foto  Railly.

Railly refleks menutupi wajahnya, "ih apaan sih kalian, udah dong ra, malu tau diliatin orang-orang tuh. "Kata Railly masih menutupi wajahnya.

"Emang gue fikirin apa yang di fikirin orang-orang? "Jawab Clara.

"Haha. Udah ra kasihan. "Lerai Dewi.

"Gue cuma pengen ngabadiin moment langka ini dew. "Sambil masih berusaha mengambil foto wajah Railly.

"Udah dong ra, nanti kita ambil fotonya pas Roy sama Railly jadian aja, kan lebih langka tuh. "Kata Dewi.

"Oh iya, bener juga ya udah lah, tunggu aja ya ly.haha "Kata Clara sambil tertawa jahil.

"Kalian berdua itu sama aja ya, lagian mana mungkin sih gue sama cowo rese itu jadian hal yang gak mungkin terjadi lah. "Kata Railly

"Yakin nih gak mungkin terjadi? Berani taruhan? "Tantang Dewi.

"Oke, kalo lo jadian lo harus traktir kita berdua selama 1 minggu full. "Lanjut Clara.

"Haah?! 1 minggu?? Gila ya kalian?? "Jawab Railly mulai stress dengan tingkah kedua sahabatnya ini.

"Gimana berani gak??"tanya Clara.

"Ia, kalo lo ngerasa yakin lo gak bakal jadian sama Roy lo gak usah khawatir dong ly. " kata Dewi.

"Ya tapikan takdir mana ada yang tau?? "Jawab Railly.

"Ini cuma main-main kok ly, kalo lo pesimis gitu kita jadi makin yakin lo ada perasaan sama cowo rese itu. "Kata Clara.

"Oke. Ya udah gue terima tantangannya. "Jawab Railly setengah yakin.

"Yakin nih jadi deal ya?? " tanya Clara mengulurkan tangannya.

"Ia. "Jawab Railly lelah dengan perdebatan ini, lalu menerima uluran tangan Clara pertanda setuju dengan tantangan yang di berikan.

"Oke... Siap makan gratis selama seminggu nih..haha. "Kata Clara bersemangat.

"Hmm"jawab Railly kesal.

_____________________💬

*Nama, tempat, dan kejadian hanya fiktif belaka tidak ada unsur nyata atau niatan menyindir seseorang, lembaga, atau instansi lain,kisah ini murni hasil karangan anak remaja, hanya untuk hiburan semata, bila ada kesamaan nama tokoh, alamat, atau kejadian kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Sekian dan terimakasih.

      Ikuti terus kisah nyaa.. 😇
       Vote, coment dan share jangan lupa yoo... 🤗
                      

                       *Thanks for reading.*😊

Cinta Di Putih Abu-Abu KuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang