14: I'll be fine [2]
Aira sudah selesai bersiap-siap, sudah wangi dan rapi. Aira menggunakan kaos hitam polos dengan cardigan blue soft serta jeans hitam. Simple.
Ia mengambil dompetnya dan tas selempang untuk tempat ponselnya. Kata Nata, mereka bukan kencan di halte bus depan sekolah, tapi ketemuan disitu. Nata katanya baru saja menemukan spot ngedate yang tenang dan cantik, tapi rahasia katanya.
Setelah bercermin sekali lagi, ia mengambil ponselnya dan mendial nomor ponsel Nata.
“Halo?”
“Gue udah mau berangkat nih. Tapi beli jajanan dulu. Lo bawa gitarnya kan?”
“Iya. Ketemu di halte bus ya, sayangku. Hati-hati.”
“Jijik.”
;
Sudah 15 menit, Aira duduk di halte bus menunggu Nata. Berulang kali mengirimi Nata pesan dan dibalas dengan kata otw.
Aira masih punya pundi-pundi kesabaran yang sedikit tebal, jadi ia menunggu. Senyumnya tak berhenti terulas, merasa bahwa aneh saja rasanya saat akhirnya ia dan Nata pacaran. Aneh sekali rasanya.
Berawal dari khayalan, Dicueki, mati-matian menolak, dan berakhir pacaran adalah sesuatu yang lucu menurut Aira.
Agak bosan, ia mengambil snack yang dibelinya dan melihat kesekeliling yang agak ramai karena weekend sedang berlangsung.
Agak penasaran kemana Nata mengajaknya berkencan hari ini, karena pemikiran Nata itu kadang ya, Tidak masuk di akal.
Nata itu manusia 4D, kayak alien. Kadang dingin, tiba-tiba benar gak waras. Aira kan tambah suka, eh.
Ia kembali melihat jam tangannya, sudah lewat setengah jam.
Lelah, ia mengirimi pesan pada Nata lagi.
Nata manjah
OtwAira
nat mana sih?
Gue udah setengah jam.Nata Manjah
Gue lagi di tempat jual helm.
Kita nanti pergi lewat jalan besar,
Takut ditilang.
Lo pengen motif apa?Aira
Lama ih.
Yang polos aja.
Jangan ribet, deh.Nata Manjah
Oke. Motif polkadot diterima.
Pake inisial nama gue ya.Aira
Jangan alay dong, ya.
Gue gak ngomong.
Kalau mesti bermotif,
Yang gambar doraemon
Tapi pake bikini ada?
Gak apa-apa deh ada inisial lo.Nata Manjah
Permintaan diterima.
Punya gue nanti gambar power ranger
Main engklek. Ok sip. -_-Aira
Lo lama, gue pergi.
Gue tinggal,mati lo.Nata Manjah
Ih jangan dong.
Jangan tinggalin dedek.
Nanti dedek syedih.
![](https://img.wattpad.com/cover/154344746-288-k549414.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Dirimu Elegiku [COMPLETED]
Teen Fiction[SEQUEL OF TERUNTUK PESAWAT KERTASKU] ATTENTION : don't copy my story! Use your own head! ••• "Setiap kisah harus memiliki akhir" Takdir mengisahkan Aira dan Nata hingga akhir.Sayangnya Nata tak percaya bahwa akan ada akhir meski dia percaya Takdir...