Dimadu.. (5)

14.3K 555 12
                                    

"Napa noh muka, murung amat?" Muncullah Zaskia dibalik pintu ruangan  Fitri.

Zaskia adalah sekretaris sekaligus sahabat Fitri sejak SMA.

"Kenapa lo udah berangkat kerja? Gak mau cuti-cuti dulu, ikut bulan madu gitu?" Cerocos Zaskia.

"Yang nikah itu suami gue, ya kali gue juga ikut bulan madu. Entar gue jadi obat nyamuk." Jawab Fitri menelungkupkan wajahnya di kedua tangannya.

"Nah loh, elo sih gak mau dengerin perkataan gue."

"Dimadu tu gak enak Fit, nih contohnya. Baru nikah sehari aja muka lo udah kayak mayat idup gini. Rambut juga enggak ketata pula. Mending elo cerai aja deh." Tegas Zaskia membuat Fitri menegakkan badannya.

"Lo pikir cerai gampang apa?" Jawab Fitri tak terima.

"Apa bener, alasan elo mau dimadu cuman karena wasiat bapak elo? Gak ada alesan lagi?" Selidik Zaskia.

Gak mungkin gue bilang ke elo Ki, kalo gue udah bener-bener cinta sama mas Iqbal - batin Fitri

"Iya." Jawab Fitri.

"Duh kenapa loe dibilangin bego banget sih Fit. Elo bakalan mudah dapetin pria  yang lebih dari Iqbal. Secara elo adalah anak dari  Orang terkaya di Jogja. Plis lah." Zaskia memohon dengan tegas.

"Prinsip gue nikah sekali dalam seumur hidup Ki." Teriak Fitri tak kalah tegasnya.

"Serah elo deh, gausah ngrengek-ngrengek ke gue kalo elo sakit hati gara-gara Iqbal dan madu nya. Awas lo." Zaskia pergi meninggalkan ruangan Fitri.

Fitri yang ditinggalkan pun hanya pasrah dan melamun.

===

"Sayang, mas ambil mobil dulu ya?" Syaqi dan Iqbal keluar dari butik setelah menyelesaikan pekerjaan Syaqi di butiknya.

"Iya mas, Syaqi tunggu di depan ya." Syaqi berjalan menggandeng tangan Ical.

"Mama, mama. Itu lobot apa? Boleh Ical bawa pulang?" Tunjuk Ical melihat badut memakai kostum Robot Transformen di depan butiknya.

"Mana boleh sayang. Yang memakai robot itu adalah orang yg sedang bekerja. Mana boleh dibawa pulang." Jelas Syaqi dengan sayang.

"Ical boleh main sama lobot itu ma?" Sebelum Syaqi menjawab, Ical sudah lari menuju robot itu. Dari arah kanan, ada pemuda yang sedang mengendarai sepeda motor dengan mengebut. Syaqi yang melihat pemuda itu, segera lari menyelematkan Ical.

Saat hendak menyelamatkan Ical, punggungnya tertabrak ban Sepeda motor itu, dan badannya tersungkur sambil memeluk Ical.

"Syaqi, bangun sayang.. hey bangun.." Iqbal yang melihat kejadian tersebut langsung turun dari mobil menghampiri Syaqi.

"Mas Iqbal, Ical...." Syaqi kehilangan kesadaran.

Iqbal membalikkan tubuh Syaqi. Melihat Anaknya sudah tak sadarkan diri dan banyak darah yang bercucuran dari kepala nya.

===

"Apa?"

"Sekarang anakku ada di Rumah Sakit mana?"

Fitri bergegas meninggalkan ruang kerjanya dan menuju Rumah Sakit tempat anaknya di rawat.

"Hey Fit, elo mau kemana?" Teriak Zaskia yang melihat Fitri terburu-buru.

Kemarin kamu sudah merebut suamiku, sekarang kamu mencoba menyakiti anakku Syaqi? - tanya Fitri dalam hati.

Bersambung.....

Hai hai, akuh ngepos lagi nih..
Semoga suka...
Komentar untuk membangun sangat dibutuhkan loh.
Selamat membaca !!!

Dimadu..Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang