Part 37

11.8K 631 23
                                    

Happy reading

💜💜💜


H-1

Pagi ini suasana terlihat semakin ramai. Bagaimana tidak, besok akan ada acara sakral yang akan dilaksanakan. Ada beberapa ibu ibu yaitu tetangga Azka yang ikut membantu persiapan pernikahannya

Di dapur para ibu ibu sedang sibuk memasak berbagai makanan dan kue lainnya. Karena Memang di daerahnya, kalau ada yang mempunyai hajat maka tradisi gotong royong antar tetangga sangat kental. Terlihat begitu banyak kue kue jajanan lainnya dan juga kotak makanan. Ya benar karena nanti malam akan di adakan tasyakuran yang dihadiri para bapak bapak di sekitar komplek rumahnya. Acara seperti ini memang sudah familiar di sini

"Ibu, ada yang bisa Azka bantu?" Tanyanya pada ibu-ibu yang sedang membuat makanan

"Nggak usah nak, Calon pengantin nggak usah ikut sibuk di dapur. Nak Azka istirahat saja supaya besok tidak kelelahan"

"Baiklah kalau begitu bu, Azka duluan mau beres beres di ruang tengah"

Lalu ia beranjak menuju ruang tengah yang disana sudah ada keponakan tercintanya Safira yang asyik dengan dunianya bermain bersama boneka

"Haii cantik, lagi main apa?"

"ini Aunty, aku lagi main masak-masak sama si teddy" lalu menunjukkan boneka beruang berwarna pink pada Azka

"Lucunya.....Yaudah Aunty beres beresin bukunya dulu ya" sambil mencubit pipi cubby keponakannya itu

"Iya Aunty"

Azka mebenahi buku buku yang tertata di lemari sebelah tv nya sambil sesekali memandangi keponakannya bermain dengan asyiknya

Ayah dan Ibunya juga disibukkan dengan pesiapan pernikahannya. Walaupun acaranya di gedung tapi Ayahnya juga selalu mengecek sejauh mana konsep dekorasi sampai catering dan buah tangan para tamu nantinya bersama panitia WO

Jam menunjukkan pukul 19.00 para undangan tasyakuran Bapak-Bapak, satu persatu hadir memenuhi ruang tamu Azka. Doa bersama dengan lantunan sholawat serta tahlil terdengar begitu indah

Mereka terlihat khusuk dalam acara tersebut. Azka semakin resah gelisah gugup dan bahagia, semua perasaanya campur aduk

"Nggak usah tegang begitu nak, insya Allah Semua sudah beres" Ucap Ibunya sambil memegang tangannya

"Maaf, Azka terlalu gugup Bu"

"Iya... itu wajar kok Az, dulu tante juga begitu. Nggak bisa tidur malahan" ucap tantenya menenangkan Azka, sambi mengusap kepala Safira sudah tertidur di pangkuannya

"Banyakin berdoa saja, supaya Allah meridhoi" tambah sang Ibu

"Baik bu"

Tak lama acara Tasyakuran pun selesai. Dan Ayahnya masih bercengrama dengan para tamu disana

Lalu Azka beranjak menuju kamarnya. Dia duduk di samping tempat tidurnya sesekali melihat notif di layar ponsel nya. Dan ternyata memang benar ada pesan yang masuk

Dan ia melihat satu pesan masuk itu, munculah nama "Gus Fihris" di sana lalu ia membuka pesan tersebut dan melihat lalu membaca isinya

"Assalamu'alaikum, aku cuma mau mengingatkan untuk  jangan lupa perbanyak sholawat dan doa. Meski jauh, akupun bisa merasakan apa yang kamu rasakan, aku adalah kamu, kita dua insan yang sudah ditakdirkan untuk saling menguatkan dalam Do’a dan Istiqomah.
Oiya satu lagi supaya sampean yakin. Hatiku milik Allah, dan cintaku di mulai saat Allah amanahkan kau padaku "

Begitula isi pesan yang di tulis Gus Fihris pada Azka. Aku tersenyum terlihat semburat rona merah diwajahnya tatkala membaca isi pesan dari calon suaminya tersebut


"Pantas saja banyak wanita yang kagum dengan sampean Gus, hati mana yang tidak meleleh menerima nasehatmu seperti itu" gumam Azka

Setelah Azka cukup tenang hatinya, lalu ia beranjak mengambil air wudhu' dan segera tidur untuk menyambut hari esok tiba

"Cari yang lebih baik itu nggak ada habisnya maka temukanlah mereka yang menerimamu walau kamu nggak lebih baik darinya"
- Sahabat MSB -


Post;
Ngawi, 28Agustus '19

Maaf readers masih di buat penasaran😆 simak terus yakk😃😃

Aku tunggu bintang-bintangnya😉

See you next part😘

Menggapai Surga Bersamamu Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang