19 | Sua dalam asa |

67 12 4
                                    

Nabastala mendengar aksen diujung malam
Untaian harapan diterkam
Rabak hati melihat silam

Apa masih ada harapan? Temaram
Padmasana menjadi bandingan, hitam
Rama-rama datang diam-diam
Indah, kau ajak aku kenal alam
Lalu ku sadar ... semuanya belum tenggelam

Laksana hujan yang pernah asam
Ini kembali dimulai, mimpi yang semayam
Akan ada harapan, tangkup kelam

Aqt - Aprillafani_
[ Chalará Standhalted ]

_____

"Lajur ini bukan tentang bahagia, tapi tentang bagaimana memerjuangkannya. Kepada mimpi yang pernah sirna, terhadap diri yang pernah menuding segalanya, kini kamu melihat cahaya. Indah pada waktunya. Maka jangan menyerah. Ini belum akhir dari seberinda."

Aksara Lara (SUDAH TERBIT)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang