Prolog

86 16 13
                                    

"Soal mendatar nomor dua belas. Hmm, menurutmu bagaimana bentuk gerbang antar dimensi itu? Ha? Gerbang antar dimensi?"

Nora, ditemani dengan secangkir coklat hangat, mengisi sebuah kertas teka-teki silang yang secara tidak sengaja ia injak di tengah jalan.

"Hanya ada tiga kotak. Heh? Apa-apaan? Bentuk apa yang hurufnya cuma tiga?"

Protes.

Tentu saja Nora protes. Memang bentuk seperti apa yang hanya memiliki tiga huruf? Nora mengetuk-ngetuk jidatnya menggunakan bolpoin. Iris matanya beralih pada sebuah jam yang terpasang pada dinding kamarnya. Oh, ternyata baru pukul dua siang.

Nora berhenti mengetuk-ngetuk kepalanya ketika ia menyadari sesuatu.

Tunggu, pukul dua siang.

Jam dinding pukul dua siang.

Jam.

Tiga huruf!

Ya itu dia! Mungkin jawabannya adalah jam karena soal mendatar itu berawalan huruf 'J'.

Nora menulis kata jam penuh dengan percaya diri. Gadis itu pun membaca sebuah tulisan di bawah pertanyaan teka teki silang berada.

Jika kau berhasil mengisi semua teka-teki ini, apa yang kau inginkan, itu yang kau dapat.

Dan ya ....

Nora berhasil mengisi semuanya.

"Agak tidak masuk akal sih, tapi apa salahnya mencoba?" gumam Nora sedikit ragu. Ia pun menutup kedua matanya, mengepalkan tangannya dan berharap.

Aku ingin ... sebuah sihir. Kehidupan akan lebih baik jika terdapat sebuah sihir, mungkin? Aku ingin mencobanya.

Nora membuka matanya. Tidak ada perubahan.

Ini konyol! Apa kertas itu membohonginya?

Mendesah kecewa, Nora meremas-remas kertas teka-teki silang itu lalu membuangnya ke tong sampah.

Hingga tak menyadari ada sesuatu yang bergerak di dalam tong sampah itu.

°•°•°•°

Hallo?
Terimakasih yang sudah mampir!

Cerita ini disponsori oleh CreaWiLi
Dibuat dengan niat dan tekad agar dapat mengikuti event bulan Mei 🔥🔥🔥

Summon para admin CreaWiLi~~

MaaLjs
Tangan_Kiri
noviap26_
BETTAFOUR
Tiuplylyn
AudyaAprilia
RGNyamm
NyaiLepetj
Quinhiems

RefleksiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang