Menjadi sosok yang sangat kamu cintai, aku pernah
Menjadi sosok yang kamu prioritaskan, adalah hal yang tidak mungkin saya lupakan
Tapi...
Itu dulu,
Sebelum kita menjadi aku yang pergi sebab kamu yang tidak peduli
Itu kemarin,
Sebelum kita berjalan sendiri-sendiri
Kamu tahu?
Menjadi satu dari sekian banyak bagian kita pernah
Menjadi sempurna sebab melengkapi kita pernah
Tapi...
Semuanya luntur sebab hujan yang mengguyur
Semuanya selesai sebab kita tidak siap melerai
Selamat jalan, malam ini hujan jatuh ke bumi
Dan kita tidak mungkin kembali
Halo! Gimana nih rasanya udah lama ga update, semoga kalian suka ya... Maaf sering telat update. Jangan lupa untuk vote karya saya dan share ke semuanya ya! See you...
KAMU SEDANG MEMBACA
Elegi Sandhya
Hombres LoboAda yang kuat akibat disayat Ada yang menyerah karena sering patah Sampai akhirnya, ada yang pergi Sebab kamu terlalu mencintai dirimu sendiri Annisa Fadhila
