🎧Now Playing|Emotion-Astrid S.🎧
Sekolah yang cukup terkenal akan siswa-siswinya yang sangat pintar, bahkan perwakilan dari sekolah tersebut sudah ada yang mengikuti olimpiade sampai ke internasional. Amazing. Kata yang mungkin sudah mewakili bagaimana kualitas di sekolah itu. Namun, siapa sangka, walaupun terkenal akan muridnya yang pintar, mereka di didik oleh guru yang super gokil, mudah akrab dan tak seperti guru-guru kebanyakan.
Ok, perkenalkan SMA Victoria. Dari sini kamu akan diperkenalkan dengan salah satu kisah seorang Dirga Bhayangkara.
Dirga, sang ketua Grixen. Grixen nama dari sebuah komunitas yang cukup terkenal, namun keberadaannya sangat sulit untuk ditemukan. Terkenal akan motto-nya seperti,"Untuk menemukan kami kalian harus hebat, untuk mengejar kami kalian harus cepat, untuk mengalahkan kami kalian pasti bercanda."
Di sekolah, tak ada satupun yang tau akan keberadaan mereka yang ternyata adalah para anggota Grixen. Mereka di SMA Victoria terkenal akan ke akrabannya dengan guru-guru. Sehingga itu menjadi kunci mereka untuk pergi dari sekolah semaunya, ditambah dengan orang tua salah satu dari anggota Grixen adalah kepala sekolah disana.
••••
"Woi! Bengong ae lu! Cieee yang lagi mikirin Shilla tuhh." Arkan, cowok pemilik lesung pipit dan netra bewarna coklat itu membuyarkan suasana yang sedang dirasakan Dirga.
Dirga menghembuskan nafasnya kasar dan beranjak pergi ke kelasnya.
"WOI GAGAAK!! SA AE LU! GUE NGAJAK NGOBROL MALAH DITINGGALIN!! "
Arkan mendengus kesal, entah mengapa akhir-akhir ini temannya yang satu itu selalu menyendiri. Sabaarr akang Arkan..
Dirga berjalan sepanjang koridor dengan wajah datarnya itu, tapi, bisa terlihat jelas bagaimana suasana hatinya saat ini.
Arshilla sudah 4 hari yang lalu masuk ke rumah sakit karna kecelakaan, Dia koma dan masih tak sadarkan diri hingga saat ini. Belum lagi masalah yang baru saja muncul di keluarganya saat ini. Wahyu, kakek Dirga, ingin menjodohkannya dengan salah satu anggota dari keluarga sahabat anaknya. Dirga justru menolaknya mentah-mentah. Ya! Ia memang menyayangi keluarganya ,tapi, disisi lain, ia juga menyayangi Shilla yang berstatus kekasihnya itu. Tak mungkin jika Dirga akan tega meninggalkan Shilla hanya karna perjodohan yang ditujukan padanya.
Akhir-akhir ini Wahyu meminta permintaan yang tak mungkin Dirga penuhi. Ia sebenarnya tak ingin membantah ucapan kakeknya, tapi, mau bagaimana lagi, Dirga terpaksa membantah ucapan kakeknya kali ini.
Gue bakal berusaha kali ini, gak akan gue biarin perjodohan ini berjalan. Karna gue gak akan bisa ninggalin Shilla gara-gara perjodohan gak masuk akal ini, gue bakalan berusaha buat lo, Shil.
••••
"Kenapa lo, Gak? Udah lah bro ... Shilla pasti baik-baik aja, Lo berdo'a semoga Shilla cepet sadar," ucap Sam, salah satu temannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
DIRGAHAYU
Teen Fiction[PLAGIATOR JANGAN MENDEKAT!⚠️❌] [REVISI SETELAH TAMAT] •••• "Ga, gue bingung. Sebenernya gue itu di dunia ini ada gunanya gak sih? Hidup gue rasanya gak berarti. Apa gunanya coba, kalo gue hidup tapi gak ada lagi yang ngasih gue kasih sayang," ucap...