"Huaaa anjir, masih ngantuk gue" gumam Algaf sambil menuruni tangga rumahnya.
"Algaf? Tumben jam segini udah turun? Udah rapih lagi" tanya mama setelah melirik jam tangannya. "Langit aja masih gelap loh" lanjutnya sambil membereskan meja makan.
Algaf berjalan menuju meja makan dengan seulas senyum terpaksa.
"Mau sarapan sekarang?"
"Boleh" jawab Algaf sambil bersandar dikursi meja makan.
Bunda duduk didepan Algaf sambil mengoleskan selai pada roti. "Jam segini udah rapih aja, emang disekolah ada acara apa?"
"Nggak ada acara apa-apa sih, mah" jawab Algaf sambil menatap sekitarnya yang sepi. "Papa mana mah? Lembur lagi?"
"Lagi keluar kota"
"Perasaan akhir-akhir ini papa sering banget ke luar kota"
Mama mengangguk-angguk sambil memberikan roti pada Algaf. "Mungkin lagi sibuk proyek baru"
Algaf mengangguk kemudian mengecek handphonenya, chatnya bahkan belum dilihat oleh Farida.
"Ih mamah masih penasaran deh. Biasanya kan kamu bangun siang, kenapa sekarang pagi-pagi buta udah siap berangkat sekolah?"
Algaf menghela nafas pelan sebelum menjawab "Kemarin Algaf nggak sengaja nabrak motor temen"
"Hah?! Nabrak motor temen?" tanya mama yang langsung diangguki Algaf. "Temen kamunya nggak kenapa-napa? Udah minta maaf belum? Kamu tanggung jawab kan?"
Algaf mengangggukkan kepalanya dengan ragu-ragu. "Makanya mulai hari ini Algaf anter jemput dia"
"Ooh pantesan" mamah mengangguk-angguk disertai senyumannya. "Temen kamu cewek ya?"
"Mama kok tau?"
"Tau lah! Kalo cowok mana mungkin kamu mau anter jemput" jawabnya sambil menaik turunkan alisnya.
"Ish apaan sih mah?" Algaf geleng-geleng kepala melihat mamahnya yang malah menggodanya.
Algaf menghabiskan roti keduanya dengan cepat setelah mendapatkan balasan dari Farida.
Ikan pari: ???
Algaf: Jangan bilang lo baru bangun
Ikan pari: Iya, emang kenapa?
Algaf: Tolol
Ikan pari: Sembarangan kalo ngomong!!!!
Algaf: cepet siap-siap, bentar lagi gue otw
Ikan pari: Buset! Nyawa gue aja belum kekumpul semua anjir!
Ikan pari: Nanti dong agak siangan, ngapain berangkat pagi-pagi ke sekolah? Buang-buang waktu aja
"Mah, Algaf berangkat sekarang ya?" pamit Algaf kemudian mencium tangan mamanya.
"Hati-hati, jangan macem-macem sama anak orang"
"Iya mah" jawabnya kemudian kembali menatap roomchatnya.
Ikan pari: Heh kok read doanv sih?! Sombong amat lo
Algaf: gue otw
Ikan pari: HAH?! BENTAR DONG
KAMU SEDANG MEMBACA
K-POPERS VS GAMERS
Teen Fiction"Dasar Kpopers alay!" "Dari pada lo gamers! Dasar pecandu game!" "Walaupun gue gamers, gue nggak pernah tuh mainin perasaan cewek" ~<>~ Farida Genia Wirahma seorang kpopers sejati yang selalu mengenakan airpods-nya yang sangat mirip dengan bias-nya...