bagian 32

27 3 0
                                    

*"BERSABARLAH"*
🌹᬴᬴᬴᬴᬴᬴᬴ᬵ᬴ᬵ᬴ᬵ᬴ᬵ᬴ᬵ🌹

'''Bersabarlah wahai hati...
Ketika engkau menjadi korban untuk selalu tersakiti
Mendapat cacian, hingga rasa benci
Ketahuilah dengan tersakiti
akan melatih hati ini agar lebih kuat lagi
Dari kejamnya mereka yang tak mau peduli

Mungkin...
mereka bangga dengan menyakiti
Tanpa sadar dirinya membuka peluang agar dibenci bahkan dijauhi
Mungkin mereka bangga dengan perilakunya
Tanpa sadar mereka telah membuka peluang dosa untuk dirinya

Untuk dirimu yang menjadi korban amarah, tanpa tahu kesalahanmu
berada dimana, Serba salah, dan selalu menjadi pelampiasan kekesalan olehnya.
Karena pemikiran negatif mereka selalu menghasilkan kebencian hingga dirimu tersalahkan dan mereka pun lupa bahwa ada hati yang tersakiti karena lisan dan tingkah mereka, dari sindiran hingga cacian
yang tak terlupakan

Lisan mereka mampu menyayat hati
Tingkah mereka pedih tak terduga
Entah mereka lupa ataukah tak tahu...

Sebagaimana termaktub dalam sebuah hadits, yang berbunyi:

“Hati-hatilah terhadap do'a orang yang terzalimi, karena tidak ada suatu penghalang pun antara do'a tersebut dan Allah.”
(HR Bukhari).

Lisan jauh lebih tajam dari pedang
Luka karena pedang dapat disembuhkan
Luka karena lisan akan terus terkenang
Do'a orang yang terzalimi cepat diijabah Allah "Yang paling banyak memasukkan manusia ke dalam neraka adalah dua lubang,
yaitu mulut dan farji" (HR Tirmidzi).

Maka teruslah bersabar dari cacian pun perilaku, serta kata kasar mereka,
kuatkanlah hatimu dengan terus berdzikrullah,
Dan ketika engkau bersedih pun
meneteskan air mata, ingatlah Allah...
Allah ada bersamamu...
Tak perlu membalas apa yang mereka lakukan, dan jika engkau mengetahui hal yang sama pun terjadi pada mereka anggap saja itu balasan Allah untuk mereka dari hambaNya yang bersabar,

Ketahuilah...
ketika sesak itu memuncak,
air mata pun menetes, maka dari setiap kata
yang terucap itu adalah do'a yang Allah cepat ijabah

Dan kuatkan pula hati,

🥀🌷kata Kata Muslimah 🥀🌷Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang