Aku pernah berjanji kepada tubuh ini. Untuk tidak mengulangi hal bodoh dalam setiap hariku. Tapi apa yang terjadi ! semuanya berontak dengan sekejap, dan selalu ada penyesalan setelahnya.
Aku bosan mencari kambing hitam atas perbuatanku sendiri, menerkam orang yang bahkan tak sedikitpun berhak aku salahkan. Dan memang apa yang telah aku lalui memberi banyak arti yang mendalam, faktanya diri sendirilah yang menjadi meriam terkuat untuk menghancurkan semangat, saat kita mulai mempunyai motivasi untuk maju, ego lah yang menghancurkan.
Ketika kita mulai untuk percaya diri, lagi-lagi pikiran kita sendiri yg membuat jatuh.
Musuh terbesar adalah diri kita sendiri!
Aku bosan, aku lelah, aku penat, aku risau, aku hampa.
Aku hanya mengeluh, meski tahu hanya dengan mengeluh tidak ada yang dapat dirubah sedikitpun.
Apakah ini wajar?
Atau malah berlebiban?Entahlah !!!
Roda kehidupan seseorang memang selalu melaju, tak pernah ada yg terus seimbang. Hanya saja aku masih yakin bahwa disetiap masalah yang ada selalu ada ni'mat yang diberikan.Dan disetiap ni'mat yang hilang selalu ada ni'mat lain yang Tuhan ciptakan.
Bandung, 12 november 2020
KAMU SEDANG MEMBACA
Hanya kamu
De TodoIni adalah sebuah pujian, mungkin, atau bahkan lebih dari sekedar cerita penuh harap, tentang seseorang yang sangat ku kagumi sedari dulu. Mulai saat ini akan kutulis semua tentang mu, semua perihal kita, masa manis maupun cerita sesak. Ku harap sua...