1-03 || [Eksplorasi] Purplewoods

1.7K 534 33
                                    

Ibu kota merupakan tempat yang kaya akan teknologi dan bahan bakar. Segala-galanya telah tersedia disini, takkan membuat warga kelaparan sedikitpun. Deretan bangunan futuristik terbentang dimana-mana, pepohonan besar menjulang tinggi dengan ranting-ranting yang diselimuti es. Embun pagi yang menempel di setiap permukaan bangunan, tanah atau pohon berubah menjadi kristal es.

Pusat ibukota ini adalah bangunan yang berdiri kokoh di dataran yang tinggi dan dikelilingi oleh danau buatan. Bangunan itu berbentuk silinder, beratap kubah dengan pilar-pilar mengintarinya. Seluruh cat tembok berwarna putih serta hitam pada pinggirannya. Desain tempat ini sangat unik, sederhana, tapi begitu megah. Seluruh warga menyebutnya Istana Presiden Neo.

Di depan bangunan terdapat layar monitor raksasa yang menayangkan apapun yang dikehendaki oleh pihak Neo bersama Presiden Flanery. Hari ini adalah awal masuk musim dingin, layar tersebut menampilkan daftar bahan pangan yang akan didistribusikan secara berkala ke setiap distrik. Seperti biasa, distrik bawah, tiga dan empat, hanya akan mendapatkan bahan olahan roti dari kentang rambat, itupun memiliki harga yang cukup mahal. Ya, itu sudah lama terjadi karena negara ini menganut sistem kapitalisme.

Sistem kapitalisme sendiri merupakan sistem di mana harga barang dan kebijakan pasar ditentukan oleh pemilik guna mencapai keuntungan semaksimal mungkin. Pihak Neo melambungkan harga pangan selain untuk menimbun kekayaan demi kesejaterahaan rakyat atas, juga untuk membuat menghemat persediaan negara. Tanah di negara ini telah mengalami perubahan besar sehingga tak lagi subur. Bahan makanan tidak cukup untuk terus menghidupi semua warga, apalagi di musim dingin.

Tahun ini adalah tahun ke-54 dimana diadakan Winter Hunting atau perburuan musim dingin. Walaupun bernama perburuan, namun nyatanya mereka yang selamat dari hutan tersebut merasa bahwa diri merekalah yang diumpankan ke para makhluk misterius yang ada di dalam. Ini adalah cara pemerintah untuk membunuh massal warga yang berstatus produktif dengan cara yang lebih halus.

Dari distrik tig terkumpul sekitar empat puluh remaja, sedangkan di distrik empat mendapatkan lima puluh peserta. Setiap distrik mendapat jadwal masuk ke area perburuan sendiri.

Kereta yang mengangkut distrik tiga telah datang ke bangunan pelatihan peserta lebih dahulu. Bangunan tersebut berada di samping istana Neo. Bentuknya tidak jauh berbeda dari istana itu sendiri, hanya saja jauh lebih kecil- tujuan dibuat memang untuk menampung para remaja dari distrik bawah.

Ketika distrik empat sampai, layar monitor menampilkan ucapan selamat datang untuk semua calon pemburu. Segala ucapan manis yang tertulis disana seolah mengatakan bahwa para remaja ini diharapkan menjadi pahlawan yang membanggakan negara dengan membawa hasil buruan terbaik. Semua omong kosong yang tertulis membuat Pera ingin muntah. Ia tahu bahwa semua misi yang akan terjadi akan menguntungkan negara saja.

Begitu tiba, semua remaja dari distrik empat ini memasuki bangunan pelatihan. Mereka mendapatkan tempat berbeda dari distrik tiga.

Distrik empat ini dikumpulkan di aula besar dimana mereka mendapat pengecekan identitas. Ini yang paling kritis, identitas asli Pera bisa terbongkar kalau tidak pernah terdaftar.

Ada tiga meja dengan para petugas wanita berpakaian serba putih lengkap dengan kaca pelindung wajah. Pera mengantri paling akhir dari sepuluh orang di pemeriksaan meja ketiga.

Ketika semua sudah mengantri, sosok laki-laki bernama Hickory tadi malah terdiam tidak mengantri seperti lainnya. Dia kebingungan dan memandangi semua orang dan bertanya-tanya, mengapa mereka berbaris?

Winter Hunting [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang