kepala pisang menyebalkan!

648 50 4
                                    

Saat ini boruto tengah mengendarai mobil nya menuju sekolah, ya karena motor miliknya itu sedang berada di bengkel jadi ia terpaksa harus menggunakan mobil.

Kemarin adalah hari paling membahagiaan bagi boruto karena setelah 10 tahun lamanya ia bisa bertemu kembali dengan gadis yang ia cintai.

Sejak awal boruto memang sudah tau jika sarada akan pulang ke jepang dan dia mendapatkan informasi itu dari naka.

Karena itulah boruto selalu mencari perhatian kepada sarada, dan saat boruto bertanya 'lo gak tau siapa gua?'

Sebenarnya boruto tidak bermaksud untuk bersikap sombong atau apapun itu tetapi ia bertanya seperti itu karena ia ingin memastikan apakah sarada masih mengingatnya atau tidak?

Dan ternyata jawabanya adalah tidak!
Huh ini semua sangat menyebalkan bagi boruto!

Setelah sekian lama menahan rindu tapi ternyata gadis yang ia rindukan justru tidak mengingatnya.

Lalu apa yang harus boruto lakukan?
Memperkenalkan dirinya lagi?
Ah rasanya memalukan!
Saat gadis itu meniup surai kuning miliknya saja ia sudah memerah apalagi jika harus berkenalan ulang mungkin ia akan pingsan detik itu juga.

Tapi jika tidak begitu sarada tidak akan mengenalnya,kenapa kehidupan ini sangat rumit!

Cih memalukan seorang brandalan sepertinya galau hanya karena memikirkan seorang gadis.

Ckitttt!!!( anggap aja suara mobil yang mengerem secara mendadak:v)

Boruto terkejut saat ia hampir saja menabrak seorang gadis, dengan cepat ia keluar dari mobil .

Lagi-lagi boruto terkejut saat mengetahui gadis yang hampir ia tabrak adalah gadis yang ia cintai.

Arghhhhh boruto tidak bisa membayangkan jika tadi ia benar-benar menabrak gadis itu.

"Lo gpp?". Boruto menyentuh kedua pundak gadis itu

Degh!

Sepertinya boruto akan terkena serangan jantung karena ia terus saja di buat terkejut.

Tentu saja boruto terkejut saat sarada tengah menangis, bahkan gadis itu menatap nya dengan tatapan yang menyiratkan sebuah kesedihan yang mendalam.

Tanpa mendengar ucapan dari gadis itupun boruto sudah tau jika gadis itu memiliki banyak masalah.

Grep

Boruto langsung memeluk tubuh mungil dari gadis yang sangat ia rindukan itu dengan begitu erat.

Boruto semakin mempererat pelukannya saat gadis itu terus menangis dalam pelukanya.

Boruto mengelus surai raven gadis itu dengan lembut, sesekali ia juga mencium pucuk rambut itu.

Cukup menyakitkan bagi boruto saat melihat gadis yang ia cintai menangis seperti ini, bahkan gadis itu terlihat sangat rapuh saat ini.

padahal kemarin boruto lihat gadis ini begitu ceria tapi sekarang senyum itu telah pudar dan tergantikan dengan tangisan yang tak kunjung reda.

"Berangkat sekolah bareng gua ya?".boruto melepaskan pelukannya dan memasukan gadis itu kedalam mobilnya

Sepanjang perjalanan hanya keheningan yang terjadi, gadis disampingnya terus saja diam.

Gadis itu tidak menangis namun dia juga tidak mengatakan sepatah kata pun, tatapanya memang lurus ke depan tapi boruto yakin itu hanya tatapan kosong.

Tapi boruto juga tidak berani untuk bertanya atau pun mengajak bicara gadis itu, ya karena boruto takut jika ucapanya hanya akan memperkeruh keadaan.

I Need Love ( Hiatus )Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang