Father. Son. And A Grave In The Middle of Their House. Setelah Ibu bunuh diri, Ezra luar biasa menghindari rumah dan ayahnya. Bersekolah di asrama telah memberinya kesempatan untuk pergi jauh. Sayangnya, pandemi COVID-19 memaksa Ezra kembali ke rumah. Ezra terpaksa kembali tinggal bersama orang yang paling ia hindari, Ayah. Kematian Ibu mengubah kondisi rumah dan hubungan Ezra dan Ayah. Ezra merasa ayahnya bertanggung jawab atas kematian ibunya. Semakin hari, kematian Ibu semakin terasa ganjil sedangkan kehidupan Ayah berjalan terus. Setiap hari Ayah menghindari obrolan soal Ibu, terutama saat Ezra mempertanyakan warisan Ibu untuknya. Pertemuan Ezra dengan Mila, tetangga yang juga mengenal Ibu sebagai relawan di organisasi kesehatan mental, menguak kenyataan baru soal kematian ibunya. Dengan bantuan Mila, Ezra menyusul kepingan puzzle kematian Ibu yang disembunyikan Ayah. Semakin lama Ezra tinggal bersama ayahnya, pelan-pelan dia menemukan kebenaran yang disembunyikan Ayah. Berawal dari pakaian perempuan yang ditemukan di mobil ayahnya, bersamaan dengan sekotak kondom, usaha keluarga besar ayahnya menjodohkan perempuan lain dengan Ayah, pacar baru ayahnya yang berasal dari New Zealand. Ibunya bukan cuma mati satu kali. Kenapa? Karena siapa? Dia dipaksa sampai depresi? Dia mati dua kali, untuk memastikan dirinya tidak akan bangun dan meninggalkan semuanya.
9 parts