10. Salah

12.2K 1.3K 159
                                    

Cerita dihapus demi kepentingan penerbitan




















Gak becanda doang😄

Hanya suara hening tak ada yang bersuara hingga Lara mengangkat pandangannya dan terkejut melihat pemandangan di depannya.

Suara hening hingga Tata yang menahan tawanya meledakkan tawa.

"Lah, kok aktingnya gak dilanjutin?" Ledek Tata.

"B-bagaimana bisa, ... tadi kan" Lara berucap dengan linglung.

"Bisa dong, nih lihat" ucap Tata memperlihatkan benda yang berada di tangannya, dan menekan tombol di benda tersebut hingga terdengar suara langkah kaki.

Tawa Tata semakin meledak melihat warna wajah Lara yang berubah-ubah, dari biru kuning hingga hijau.

Ruangan dapur Tata desain dengan kedap suara yang sangat baik hingga hal-hal yang yang teradi di dapur tidak akan terdengar dari ruang tamu walaupun saat itu Lara berteriak. Dan suara langkah kaki yang didengar Lara adalah alat buatan Tata yang akan berbunyi jika tombolnya di tekan.

Dari pengalaman hidup pertama Ananta, Tata sudah mempersiapkan segalanya. Di kehidupan pertamanya dia mengetahui awal dari segalanya adalah hari ini, dimana orang tuanya mulai tak menyukainya akibat dari perbuatan Lara.

Saat itu Ananta ingin menyangkal tuduhan Lara, tapi siapa yang percaya padanya. Lara yang sudah hidup 19 tahun dengan orang tuanya pasti lebih dipercaya di bandingkan dirinya yang hanya anak liar tumbuh di jalanan itu lah pemikiran orang tuanya.

Dan di kehidupan kedua ini Tata sudah menyiapkan segalanya untuk membalik keadaan.

Lara yang merasa ditipu di tambah dengan ledekan Tata yang diselingi dengan tawanya membuat Lara geram.

"LO, AWAS SAJA GW BALAS!" Ancam Lara dan berlalu pergi.

Sepeninggalan Lara, Tata kembali menyiapkan minuman dan berjalan me arah ruang tamu.

Mempersilahkan tamu untuk minum Tata duduk kembali menunggu mereka melanjutkan pembicaraan yang tadi sempat tertunda.

Sepeninggalan keluarga Jazzel, Tata tersenyum miris karena Ananta mempunyai orang tua seperti itu.

Orang tuanya mengatakan bahwa ia adalah anak kandung mereka tapi semua ini harus dirahasiakan sampai pernikahan Lara terlaksana, keluarga Jazzel memang memiliki kontrak pernikahan dengan keluarga Mahardika, karena tahun-tahun yang lalu Ananta menghilang maka jadilah Lara yang menggantikannya.

Jika keluarga Mahardika mengetahui bahwa Keluarga Jazzel memiliki putri kandung yang sah, mungkin saja keluarga Mahardika lebih memilih Tata dibanding Lara yang hanya anak angkat

Karena Tata juga tidak ingin bertunangan dengan anak keluarga Mahardika, ya jadi Tata setuju untuk merahasiakan bahwa ia adalah putri kandung keluarga Jazzel, ditambah jika serigala dari keluaga Gunadhya tau bahwa dia akan dinikahkan dengan putra keluarga Mahardika entah apa yang kedepannya akan terjadi.

Saat ini Lara bertunangan dengan Angga Mahardika pewaris tunggal keluarga Mahardika.

Dikehidupan pertamannya, Angga sering mendekati Ananta dan jadilah ia sangat menyukai Angga namun Ananta hanya sebatas menyukai tidak ingin merebut karena ia tau bahwa Angga adlah tunangan Lara.

Namun Angga mengatakan ia mencintai Ananta, yang ternyata adalah suruhan Lara sehingga orang lain menduga bahwa ia merebut tunangan Lara.

Saat itu adalah masa keemasan Lara di dunia hiburan, melihat berita bahwa tunangan Lara direbut maka jadilah Ananta sebagai hujatan di berbagai media sosial.

Transmigrasi: JENATA (Hiatus)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang