"Aku akan berhenti menjadi kaisar"
Satu kalimat yang dilontarkan Antonio dihadapan para bangsawan membuat semua orang teperanga kaget. Ia tak pernah main main dengan kata katanya.
"Yang Mulia, mohon untuk pertimbangkan lagi. Siapa nantinya yang akan memimpin kami jika bukan anda"
Antonio berfikir sejenak. Senyum tipis tercetak dari wajahnya. Ia menatap ke arah orang yang ada di sampingnya. Orang itu sudah siap siap untuk melarikan diri, namun Antonio dengan sigap mencekram bajunya.
"Dia yang akan menggantikanku" ucap Antonio dengan santai.
Para bangsawan yang hadir terkejut. Bagaimana bisa rakyat biasa itu menjadi seorang kaisar.
"Dia saudara kembarku yang keberadaannya disembunyikan, namanya Asterodino Giodevan de Mocassion, pangeran kedua Aesteler"
Semua bangsawan langsung setuju menjadikan Aster sebagai kaisar karena ia terlihat lemah lembut. Aster menatap tajam ke arah Antonio yang bertindak seenaknya saja.
"Baiklah Aster, besok upacara pengangkatanmu. Aku tau kau itu orang yang tidak suka kemewahan jadi tidak perlu banyak persiapan. Padahal aku ingin sekali mengadakan pesta penyambutan untuk saudaraku satu satunya," ucap Antonio dengan dramatis.
Aster tersenyum dalam hati ia menyumpahi Antonio dengan berbagai macam kutuka. Dari jauh ia melihat Felicia yang tersenyum puas melihat penderitaan Aster.
'Sialan, padahal aku hanya ingin merasakan jatuh cinta. Kalau aku jadi kaisar sulit menemukan cinta sejati. Aku tidak boleh menderita sendiri'
"Apa maksudmu kakak, aku bukan saudaramu satu satunya. Bukan begitu Lady Felicia atau lebih tepatnya Putri Alicia"
Semua mata langsung tertuju pada Felicia. Aster menggunakan sihirnya menutup seluruh tirai. Ia menyorotkan cahaya pada Felicia agar orang bisa yakin siapa yang ia maksud.
'Kita bertiga bersaudara jadi harus sengsara bersama sama. Oh, manisnya persaudaraan' batin Aster.
Pada akhirnya seluruh rakyat tau kalau Felicia, Aster dan Antonio bersaudara. Rencana Antonio tertunda selama satu bulan karena harus menyiapkan pesta pengenalan untuk Felicia.
Aster juga menyeret Aes sebagai tangan kanan kaisar. Terdengar sangat terhormat padahal nyatanya Aster menjadikannya babu. Lalu para bangsawan yang menyetujui Aster sebagai kaisar menyesal karena orang itu aslinya adalah psychopath berwajah lembut kaya pantat bayi. Lembut tapi sewaktu waktu mengeluarkan bom tanpa peringatan.
Baru dua hari Aster menjadi kaisar, seluruh staf administrasi pemerintahan yang korupsi langsung dibumi hanguskannya. Pajak bangswan lebih tinggi dari pajak rakyat biasa. Setiap barang mewah dikenakan pajak bahkan jumlah kuda, rumah, sampai istri bangsawanpun ia hitung.
Felicia kembali menggunakan namanya sebagai Putri Helena Alicia de Mocassio. Nama keluarganya telah berubah dan hidupnya kembali menjadi seorang putri dengan Ashe sebagai kesatria pribadinya. Tentu saja hal itu adalah rencana Aster. Banyak sekolah sihir yang telah ia bangun baik bagi bangsawan maupun rakyat biasa.
Hamel naik jabatan sebagai kepala prajurit istana. Stela tetap pada posisi sebagai pemimpin Dark Floresh. Pertualangan Antonio mencari Asyla akhirnya dimulai.
KAMU SEDANG MEMBACA
Ikanaide (On Going)
FantasíaLanjutan dari cerita Penulis & Dunia Novel Saat Asyla menghilang banyak hal yang terjadi. Antonio yang merupakan seorang kaisar Aesteler sekaligus suaminya rela melepaskan gelar kehormatannya sebagai bangsawan demi mencari dirinya. Banyak tempat yan...